Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PSMS Medan Puncaki Grup 1, PSS Sleman Pesta Gol

By Sabtu, 6 Mei 2017 | 20:32 WIB
Striker PSMS Medan, Dimas Drajat (tengah) dikawal dua pemain Persiraja Banda Aceh pada laga Grup 1 Liga 2 musim 2017 di Stadion Teladan, Medan, Sabtu (6/5/2017). (ABDI PANJAITAN/JUARA.net )

PSMS Medan sukses mengalahkan Persiraja Banda Aceh dan memimpin Grup 1 Liga 2 musim 2017. Sementara itu, PSS Sleman kembali memetik kemenangan besar pada laga Grup 3.

PSMS Medan menang dengan skor 3-0 dalam lanjutan Grup 1 di Stadion Teladan, Minggu (6/5/2017) sore.

Ini kali ketiga PSMS memetik poin penuh ketika tampil di laga kandang dan sekaligus membawa Legimin Rahardjo dkk memuncaki klasemen sementara Grup 1.

Saat ini, PSMS berhasil mengumpulkan sembilan poin dari tiga pertandingan. Gol PSMS dicetak Suhandi menit ke-53, Fredyan Wahyu menit ke-75, dan Frets Listanto Butuan menit ke-84.

”Di babak pertama, anak-anak tidak menjalankan instruksi. Baru di babak kedua, kami tampil lebih baik."

Mahruzar Nasution, Pelatih PSMS Medan.

 

”Di babak pertama, anak-anak tidak menjalankan instruksi. Baru di babak kedua, kami tampil lebih baik,” kata Mahruzar Nasution, pelatih PSMS seusai pertandingan.

Persiraja Banda Aceh mengaku kekalahan ini efek belum stabilnya performa pemain muda mereka. Padahal di babak pertama, tim tamu nyaris menguasai pertandingan.

”Pemain muda kami tak stabil di babak kedua, sehingga PSMS berhasil keluar dari tekanan kita. Jadi ini murni belum konsistennya penampilan pemain kami,” kata asisten pelatih Persiraja, Akhyar Ilyas.

Laga Grup 1 lainnya terlaksana di Stadion Gelora Citra Mas, Batam, dan tuan rumah 757 Kepri Jaya FC menang. Klub berjulukan Laskar Melayu menang 2-0 atas Persih Indragiri Hilir.

Dua gol kemenangan 757 Kepri Jaya FC diborong Joseph Ostanika ’Nico’ Malau. Laga ini juga disaksikan Menpora Imam Nahrawi.