Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Perjalanan Chelsea di puncak klasemen Liga Inggris terus mendapatkan kejaran dari rival mereka sesama wakil Kota London, Tottenham Hotspur.
Namun, kiper Chelsea, Thibaut Courtois, tidak ambil pusing alias masa bodoh dengan kiprah sang pesaing.
Chelsea dan Tottenham kini berada di dua peringkat teratas klasemen Liga Inggris dengan selisih empat angka (Chelsea 81, Spurs 77).
Persaingan mereka semakin ketat karena Spurs menamatkan sembilan pertandingan terbaru tanpa terkalahkan.
Terakhir, kedua tim sama-sama menang di kompetisi domestik. Chelsea menang 3-0 atas Everton, sementara Spurs menang 2-0 atas Arsenal.
Dengan kompetisi yang masih menyisakan empat pekan, banyak yang memprediksi perlombaan menuju posisi teratas di Premier League akan berlangsung ketat hingga akhir.
Namun, Courtois tidak mau memikirkan progres Spurs. Dia meminta The Blues fokus pada perjalanan mereka sendiri untuk memastikan trofi juara kembali ke Stamford Bridge setelah lepas ke Leicester City pada musim 2015-2016.
Baca Juga:
"Tentu saja kami mau Tottenham kehilangan poin, tetapi Chelsea tidak pernah memikirkan Spurs. Hal terpenting adalah kami fokus ke diri sendiri," tutur Courtois.
Karena kejaran Spurs juga, kiper asal Belgia tersebut menilai kemenangan atas Everton serta Southampton sepekan sebelumnya sangat bermakna.