Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tanpa Sergio van Dijk, Persib Bawa 21 Pemain ke Gresik

By Fifi Nofita - Senin, 1 Mei 2017 | 18:01 WIB
Pelatih Persib Bandung, Djadjang Nurdjaman (kiri), didampingi kapten tim, Atep ‎saat konferensi pers usai laga kontra Sriwijaya FC di Stadion GBLA, Kota Bandung, Sabtu (29/4/2017). (BUDI KRESNADI/JUARA.NET)

Persib Bandung akan menghadapi Peregres Gresik United pada pertandingan tandang Liga 1 di Stadion Tri Dharma, Rabu (3/5/2017). Pelatih Persib, Djadjang Nurdjaman mempersiapkan sebanyak 21 pemain untuk tur kali ini, tetapi masih tanpa Sergio van Dijk.

Pada daftar pemain yang diboyong ke Gresik, marquee player Maung Bandung, Michael Essien turut dibawa, termasuk striker asingnya, Carlton Cole.

Djadjang Nurdjaman juga membawa pilar muda yang baru direkrut Fulgensius Billy Paji Keraf.

Sedangkan Sergio van Dijk dipastikan kembali absen pada pertandingan Liga 1 tengah pekan ini. Striker berusia 33 tahun ini kondisi cedera lutut kirinya masih belum pulih.

Baca juga:

Pemain naturalisasi ini sebelumnya sudah absen pada tiga laga awal Persib di Liga 1 saat menghadapi Arema FC, PS TNI, dan Sriwijaya FC.

”Kami ke Gresik bawa 21 pemain. Sedangkan yang ditinggal adalah Angga Febryanto, Puja Abdillah, Agung Mulyadi, Jajang Sukmara, Imam Fadillah, dan Sergio,” kata Djadjang sebelum bertolak ke Gresik.

Rombongan Persib sudah bertolak ke Gresik, Senin (1/5/2017) siang. Rencananya, skuat Maung Bandung akan mengelar satu kali latihan di Gresik sekaligus uji coba lapangan.

DAFTAR PEMAIN PERSIB UNTUK TANDANG KE GRESIK

Kiper: I Made Wirawan, Muhammad Natshir