Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pelatih Persib Bandung, Djadjang Nurdjaman, dengan berani memainkan empat pemain muda: Febri Hariyadi, Gian Zola, Henhen Herdiana, dan Billy Keraf saat mengalahkan Sriwijaya 2-0 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Sabtu (29/4/2017).
Pelatih berusia 59 tahun ini mengaku puas melihat penampilan kuartet pemain mudanya.
"Kontribusi yang mereka berikan cukup signifikan. Bahkan Febri bisa menyumbangkan gol. Billy meski hanya tampil 20 menit, bisa merepotkan lawan saat dapat bola," tutur Djadjang usai laga.
Baca Juga:
Febri, Zola, dan Henhen turun sebagai starter. Sementara Billy baru dimainkan di menit ke-70 menggantikan Zola.
Djadjang mengatakan keputusan menurunkan empat pemain U-23 disesuaikan dengan kebutuhan tim.
Apalagi, skuat pemain muda Persib lengkap setelah Febri dan Zola kembali dari timnas.
"Ketika pemain muda kami lengkap, kami punya banyak pilihan. Pergantian sesama pemain U-23 seperti Zola sama Billy jadi keuntungan bagi Persib, karena kami masih punya jatah untuk memasukkan lagi pemain senior," ujar Djadjang.
Dari empat pemain muda tersebut hanya Febri yang tampil penuh selama 2 x 45 menit. Adapun Henhen digantikan Wildansyah di babak kedua.