Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Djadjang Nurdjaman Emoh Hasil Imbang Lagi

By Fifi Nofita - Jumat, 28 April 2017 | 23:15 WIB
Pelatih Persib Bandung, Djadjang Nurdjaman (tengah), ditemani gelandang Gian Zola ‎(kanan) saat konferensi pers di Graha Persib, Jalan Sulanjana, Kota Bandung, Jumat (28/4/2017). (FIFI NOFITA/JUARA.NET)

Pelatih Persib Bandung, Djadjang Nurdjaman tidak ingin hasil imbang pada dua laga awal Liga 1 terulang akhir pekan ini. Persib pun diwajibkan meraih kemenangan pada laga kandang menghadapi Sriwijaya FC di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Sabtu (29/4/2017).

Djanur, sapaan akrab Djadjang Nurjaman menuturkan, posisi Persib sebagai tuan rumah harus dimaksimalkan dengan baik oleh Atep Cs. Apalagi, ribuan Bobotoh dipastikan akan memberikan dukungan langsung pada laga tersebut

"Mudah-mudahan tidak akan terulang. Karena, kami main di sini dengan dukungan bobotoh yang bakal memadati stadion," kata Djadjang di Graha Persib, Jalan Sulanjana, Kota Bandung, Jumat (28/4/2017).

Pelatih asal Majalengka ini menyadari tidak mudah untuk menghadapi Sriwijaya FC. Pasukan tamu dihuni pemain yang berkualitas serta berpengalaman.

Baca juga:

Selain itu, motivasi tim tamu yang berjulukan Laksar Wong Kito pasti berlipat saat berhadapan dengan skuat Maung Bandung. Meski begitu, Djadjang optimistis pasukannya bisa tampil maksimal dan meraih target yang sudah ditentukan.

"Sriwijaya itu tim yang tidak banyak berubah secara komposisi pemain. Artinya, mereka sama kondisinya dengan Semen Padang, tim yang tidak banyak berubah dan mencerminkan kekuatan yang patut diwaspadai," ucapnya.

"Kalau motivasi, bukan hanya Sriwijaya, yang tampil melawan Persib punya semangat berlipat. Untuk itu, kami harus mengantisipasi itu. Kami juga jangan kalah motivasi, kalau mereka punya satu motivasi, kami harus memiliki dua," tutur Djanur menegaskan.