Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Ketua Departemen timnas Indonesia, Gede Widiade, mengisyaratkan skuat asuhan Luis Milla bakal melakoni laga uji coba kontra klub luar negeri. Konon, salah satu kandidat yang bakal didatangkan untuk lawan Evan Dimas Cs adalah Newcastle United, yang baru saja memastikan promosi ke Premier League musim depan.
Meskipun belum ada kepastian soal kabar tersebut, Gede Widiade tidak menyangkal. Dia hanya berharap rencana uji coba tersebut dapat terwujud.
"Calon lawan masih dicari. Newcastle (United)? Tolong bantu agar terealisasi," ucap Gede di lapangan Sekolah Pelita Harapan (SPH), Karawaci, Tangerang, Banten, Selasa (25/4/2017).
Selain Newcastle United, klub-klub dari A League alias kasta tertinggi Liga Australia juga masuk bidikan. Di samping itu, Gede juga tidak membantah kemungkinan mendatangkan klub yang kini dibela Stefano Lilipaly, SC Cambuur.
"Saya maunya sama klub-klub asal Australia seperti Adelaide United atau Brisbane Roar. Lawan klub Lilipaly juga mungkin," tutur dia.
Baca Juga:
Menurut Gede, laga uji coba timnas Indonesia tersebut dijadwalkan bakal digelar di Bali. Salah satu pertimbangannya adalah daya tarik Bali dari calon lawan Evan Dimas Cs.
"Kira-kira orang luar lebih tahu Bali atau Indonesia? Mereka juga lebih mudah untuk liburan dan kami mau mengenalkan sepak bola di Bali," kata Gede.
Kemungkinan, pertandingan tersebut digelar pada periode kalender laga internasional FIFA, 5-13 Juni 2017. Artinya, laga berlangsung pada bulan Ramadhan.
"Kini, yang harus dipikirkan ada dua, waktu kick-off dan slot televisi. Karena bulan Puasa, TV pasti sudah punya rencana khusus dan laga mungkin dimainkan setelah tarawih," ujar dia.