Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Merenungi Kekhawatiran Herry Kiswanto

By Jumat, 28 April 2017 | 12:56 WIB
Pemain sayap kelahiran Jakarta, Fulgensius Billy Paji Keraf, menjalani trial bersama Persib Bandung sejak Rabu (12/4/2017). (FIFI NOFITA/JUARA.NET)

Fulgensius Billy Keraf betul-betul mencuri perhatian selepas debutnya bersama tim senior di kasta teratas kompetisi nasional bersama Persib saat bertandang ke markas PS TNI, Sabtu (22/4/2017). 

Penulis: Andrew Sihombing

Tak hanya menjadikan sayap kanan Maung Bandung lebih menggigit sejak dimasukkan pada menit ke-36, Billy juga berperan langsung atas gol kedua tim tamu.

Mendapat bola di depan kotak penalti PS TNI, Billy dengan tenang menguasai bola dan bisa melihat pergerakan Atep dari belakang.

Billy lantas melepas bola chip ke belakang garis pertahanan lawan dengan kaki kanannya dan disambut tendangan voli oleh Atep. Bukan hanya Billy yang menorehkan debut ciamik di level senior pada akhir pekan lalu.

Dari Lamongan, ada pula nama Fahmi Al Ayyubi yang menjadi buah bibir.

Pemain berusia 21 tahun yang juga merupakan top scorer Divisi III musim 2013/14 bersama Perseba Bangkalan (17 gol) ini mencetak gol pembuka Laskar Joko Tingkir lewat tendangan kaki kiri setelah memanfaatkan umpan Bobby Wirawan.

Si Rambut Jagung, begitu Fahmi dijuluki karena warna rambutnya, bahkan tampil 90 menit mengawal lini tengah tuan rumah.

Awalnya berposisi di belakang striker Ivan Carlos dan lantas berpindah ke sektor sayap di babak kedua, Fahmi berhasil merusak lini belakang tim sebesar Madura United.

Musuh Utama