Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Paul Scholes sangat menghormati mantan pelatihnya di Manchester United, Sir Alex Ferguson. Namun, terkadang ada pula momen ketika ia menjahili sang bos.
Dalam buku autobiografi bertajuk 'Alex Ferguson: My Autobiography' yang terbit pada 2013, Fergie membeberkan bahwa kepalanya pernah terkena bola hasil sepakan Scholes dalam sebuah sesi latihan.
Saat ditanya soal pernyataan di buku autobiografi Ferguson, Scholes pun tak menampik.
Aksi tersebut dilakukan Scholes tentu bukan karena dendam atau kesal kepada Ferguson, tetapi sekadar untuk mengundang tawa dan melepas ketagangan.
Baca juga:
"Iya, itu benar. Akan tetapi, saya cuma menghantam dia sekali supaya terbangun," kata Scholes dikutip FouFourTwo.
"Dia akan melihat sekeliling untuk mencari siapa pelakunya. Saya tetap disalahkan meski sudah bersembunyi di kerumunan pemain," tutur mantan gelandang tim nasional Inggris berusia 42 tahun itu.
Ternyata, bukan Ferguson saja yang jadi korban tembakan iseng Scholes.
"Saya ingat pernah menghantam kepala Phil Neville lewat tendangan jarak jauh. Saya membuat dia terjatuh dan itu lucu," ucap Scholes.
Kisah Scholes dan Ferguson di United tidaklah berlangsung singkat. Keduanya bekerja sama dari 1993 sampai 2013.