Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

CLS Knights Incar Juara Beruntun

By TB Kumara - Selasa, 18 April 2017 | 15:32 WIB
Pemain asing CLS Knights, Duke Crews saat bermain di babak playoff IBL lalu. (TB KUMARA/JUARA.NET)

Pelatih CLS Knights, Wahyu Widayat Jati, memiliki ambisi membawa timnya juara beruntun pada ajang Indonesia Basket League (IBL) 2017.

Pelatih yang sukses membawa CLS Knights juara IBL musim 2016 itu tidak ragu menyebut timnya bisa mengalahkan Satria Muda di babak semifinal.

Ia yakin setelah melihat perkembangan timnya yang terus meningkat signifikan.

Wahyu berharap bahwa pemainnya bisa memberikan gelar lagi setelah menjadi juara musim 2016.

Baca Juga:

Meski bukan pekerjaan mudah, pelatih asal Magelang ini optimistis timnya mampu mengatasi ambisi Satria Muda di semifinal, Rabu (19/4/2017) di GOR Kertajaya, Surabaya.

"Kami sudah sangat siap menghadapi Satria Muda secara mental dan fisik meski pertandingan nanti bukan pekerjaan mudah," kata Wahyu.

Sementara itu, kehadiran dua pemain asing CLS Knights, Duke Crews dan Asthon Smith sangat berpengaruh pada tim. Keduanya mampu membawa tim asal Surabaya ini lolos ke semifinal setelah mengalahkan Bank BJB Garuda Bandung 2-1 di play-off.

Eks asisten pelatih Timnas basket putri Indonesia 2015 itu menilai saat ini kekuatan pemain asing timnya setara dengan pemain asing milik Satria Muda.

Karena itu, Wahyu optimistis Mario Wuysang dkk bisa menuju final IBL musim 2017 dan menjadi juara lagi.