Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Vettel Raih Kemenangan Ke-2 Musim Ini di Bahrain

By Pipit Puspita Rini - Minggu, 16 April 2017 | 23:41 WIB
Pebalap Ferrari asal Jerman, Sebastian Vettel, memacu mobilnya pada balapan GP Bahrain di Sirkuit Internasional Bahrain, Sakhir, Minggu (16/4/2017). (ANDREJ ISAKOVIC/AFP PHOTO)

Pebalap Ferrari asal Jerman, Sebastian Vettel, memenangi balapan seri ketiga Formula 1 2017 di Sirkuit Internasional Bahrain, Sakhir, Minggu (16/4/2017).

Bagi Vettel, ini merupakan kemenangan keduanya musim ini setelah GP Australia, Maret lalu. Dia kini mendapat tambahan 25 poin dan memimpin klasemen dengan 68 angka.

Finis di urutan kedua pada balapan 57 putaran ini adalah Lewis Hamilton (Mercedes). Pebalap Inggris tersebut finis 6 detik lebih di belakang Hamilton.

Podium di Sakhir dilengkapi pebalap Finlandia, Valtteri Bottas (Mercedes), yang finis di urutan ketiga.

Bottas yang mengawali balapan dari pole position memimpin setelah start dilakukan. Dari posisi start ke-3, Vettel berhasil melewati Hamilton untuk mendapatkan tempat kedua.

Di belakang mereka ada duo Red Bull Racing, Max Verstappen (Belanda) dan Daniel Ricciardo (Australia). Posisi kelima pebalap ini tak berubah hingga akhir lap ke-10, sebelum Vettel memutuskan melakukan pit stop.

Duo Mercedes kini memimpin diikuti dua pebalap Red Bull. Kimi Raikkonen (Ferrari) menyusul di urutan kelima. Vettel kini tertahan di urutan ke-9.

Pada akhir lap ke-11, giliran Verstappen yang melakukan pit stop. Saat menjalani lap ke-12 dengan ban supersoft, Verstappen mengalami masalah rem. Balapannya berakhir.

Pada akhir lap ke-12, giliran Raikkonen yang masuk pit untuk berganti ban baru.

Insiden kembali terjadi pada lap ke-13 yang melibatkan dua pebalap, Lance Stroll (Williams) dan Carlos Sainz (Toro Rosso).

Safety Car masuk ke lintasan dan kesempatan ini dimanfaatkan Bottas, Hamilton, dan Ricciardo yang berada di depan untuk melakukan pit stop.

Hamilton dalam penyelidikan karena melambat saat masuk pit sehingga menghambat Ricciardo yang berada di belakangnya.

Hamilton mendapat penalti 5 detik yang bisa dibayar saat balapan, jika dia memutuskan untuk melakukan pit stop kedua, atau penambahan waktu setelah finis balapan.

Sacety Car meninggalkan lintasan jelang akhir lap ke-16. Balapan kembali dilanjutkan dengan Vettel memimpin diikuti Bottas dan Hamilton.

Vettel perlahan mulai membuka jarak dari Bottas. Pada akhir lap ke-23 dia unggul 4 detik lebih di depan Bottas.

Sementara itu, Felipe Massa (Williams) dan Raikkonen bersaing memperebutkan tempat keempat. Pada lap ke-24, Raikkonen akhirnya naik ke posisi keempat.

Di tikungan 1 lap ke-27, Hamilton melewati Bottas untuk mendapatkan tempat kedua. Dia kini tertinggal 6 detik dari Vettel dan masih harus membayar penalti 5 detik.

Pada akhir lap ke-30, Bottas melakukan pit stop kedua. Saat kembali bergabung dengan pebalap lain, dia berada di urutan ke-7.

Vettel masuk ke pit untuk mengganti ban supersoft menjadi soft pada akhir lap ke-33. Saat kembali, dia berada di urutan ketiga, di belakang Hamilton dan Raikkonen. Hamilton memimpin 14 detik di depan Raikkonen.

Vettel akhirnya berhasil melewati Raikkonen untuk mendapatkan posisi kedua. Vettel masih tertinggal 12 detik lebih dari Hamilton pada lap ke-39.

Vettel akhirnya memimpin balapan setelah Hamilton memutuskan melakukan pit stop pada lap ke-42. Ditambah lima detik penalti, Hamilton membutuhkan waktu 8,9 detik untuk pergantian ban.

Dia berada di urutan ke-3 ketika kembali ke lintasan. Vettel memimpin balapan dan berada sekitar 9 detik di depan Bottas.

Pada lap ke-48, Hamilton melewati Bottas dan naik ke urutan kedua. Dia masih tertinggal 10 detik lebih dari Vettel. Kecepatan Hamilton lebih baik dibanding Vettel.

Memasuki dua putaran terakhir, Hamilton tertinggal 6 detik di belakang Vettel. Sementara itu, Fernando Alonso (McLaren Honda) harus mengakhiri balapan karena masalah mesin.

Vettel berhasil mempertahankan posisinya di depan hingga finis. Hamilton finis di urutan kedua, disusul Bottas dan Raikkonen.

Berikut hasil balapan GP Bahrain.

1. Sebastian Vettel GER Ferrari - Ferrari 57 laps
2. Lewis Hamilton GBR Mercedes - Mercedes +6.660ss
3. Valtteri Bottas FIN Mercedes - Mercedes +20.397s
4. Kimi Raikkonen FIN Ferrari - Ferrari +22.475s
5. Daniel Ricciardo AUS Red Bull - TAG +39.346s
6. Felipe Massa BRA Williams - Mercedes +54.326s
7. Sergio Perez MEX Force India-Mercedes +1m 02.606s
8. Romain Grosjean FRA Haas-Ferrari +1m 14.865s
9. Nico Hulkenberg GER Renault - Renault +1m 20.188s
10. Esteban Ocon FRA Force India-Mercedes +1m 22.252s

11. Pascal Wehrlein GER Sauber - Ferrari +1 lap
12. Daniil Kvyat RUS Toro Rosso-Renault +1 lap
13. Jolyon Palmer GBR Renault - Renault +1 lap
14. Fernando Alonso ESP McLaren-Honda +3 laps

Did not finish
15. Marcus Ericsson SWE Sauber - Ferrari 50 laps completed
16. Carlos Sainz ESP Toro Rosso-Renault 12 laps completed
17. Lance Stroll CAN Williams - Mercedes 12 laps completed
18. Max Verstappen NED Red Bull - TAG 11 laps completed
19. Kevin Magnussen DEN Haas-Ferrari 8 laps completed
20. Stoffel Vandoorne BEL McLaren-Honda 0 laps completed

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P