Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, sukses mencetak hattrick gelar superseries setelah menjuarai turnamen Malaysia Terbuka 2017. Sebelumnya, mereka juara pada All England dan India Terbuka.
Marcus/Kevin naik ke podium kampiun seusai mengalahkan pasangan anyar China, Fu Haifeng/Zheng Siwei, 21-14, 14-21, 21-12, di Stadium Perpaduan, Kuching, Minggu (9/4/2017).
Kemenangan ini sekaligus mengukuhkan Marcus/Kevin sebagai pasangan ganda putra yang belum pernah kalah sepanjang 2017. Lantas, apa yang menjadi target Marcus/Kevin berikutnya?
"Selanjutnya kami mau jadi juara dunia. Saat ini, kami masih belum ada apa-apanya kalau dibandingan dengan senior-senior yang gelarnya sudah lengkap," tutur Kevin yang dilansir Badminton Indonesia.
Setelah mengikuti Malaysia Terbuka, Marcus/Kevin dijadwalkan menjalani turnamen Singapura Terbuka yang juga berlabel superseries pada 11-16 April.
Di sana, Marcus/Kevin tidak dibebani target apa-apa oleh sang pelatih kepala, Herry Iman Pierngadi.
"Kami sudah berdiskusi dan Marcus/Kevin tetap mau bertanding di Singapura," ujar Herry.
"Saya tidak membebani mereka target apa-apa di sana, mengingat kondisi yang sudah habis-habisan. Saya rasa dengan tiga gelar berturut-turut adalah pencapaian bagus," kata Herry lagi.
Marcus/Kevin pertama kali dipasangkan pada turnamen All England 2015. Kala itu, mereka mampu mencapai babak perempat final.
Gelar pertama yang diraih Marcus/Kevin adalah juara Taiwan Masters 2015. Setelahnya, mereka berhasil meraih tujuh titel lagi, perinciannya enam gelar superseries dan satu gelar grand prix gold.