Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Muntah Jadi Alasan Klopp Mengganti Coutinho

By Septian Tambunan - Kamis, 6 April 2017 | 11:17 WIB
Gelandang Liverpool FC, Philippe Coutinho (kanan), meninggalkan lapangan dalam laga Premier League kontra Bournemouth di Stadion Anfield, Liverpool, Inggris, pada 5 April 2017. (CLIVE BRUNSKILL/GETTY IMAGES)

Manajer Liverpool FC, Juergen Klopp (49), mengutarakan alasan menarik keluar Philippe Coutinho (24) dalam pertandingan Liga Inggris kontra Bournemouth di Stadion Anfield, Rabu (5/4/2017).

Duel tersebut berakhir dengan skor 2-2. Gol Liverpool FC dicetak oleh Philippe Coutinho (menit ke-40) dan Divock Origi (59'), sedangkan gol Bournemouth datang dari lesakan Benik Afobe (7') dan Joshua King (87').

Kejadian mengejutkan muncul ketika Juergen Klopp mengganti Coutinho dengan Joel Matip pada menit ke-65. Namun, sang pelatih mempunyai jawaban di balik keputusannya.

"Philippe Coutinho mengalami sakit saat turun minum. Dia muntah," kata Klopp kepada BBC.

"Tidak enak rasanya ketika Anda harus mengganti pemain terbaik dalam pertandingan tersebut karena dia sedang bermain sangat bagus," ucap Klopp.

Juru taktik asal Jerman ini pun bersyukur lantaran pasukannya masih bisa meraih satu poin. Pasalnya, mereka kerap takluk dari tim-tim non unggulan.

Baca Juga:

"Hasil imbang bukanlah yang kami inginkan. Namun, kita semua tahu bahwa kami sering kalah dalam pertandingan seperti ini dan malam ini tidak. Mungkin, kami bisa mengambil sisi positifnya," ujar Klopp.

"Semua merupakan tanggung jawab saya dan saya akan mencari solusinya," tutur Klopp.

Salah satu permasalahan utama Coutinho dan kawan-kawan adalah lini pertahanan. Sejauh ini, mereka sudah kebobolan 39 gol di Premier League. Catatan itu lebih buruk dari Middlesbrough (37) yang notabene menempati peringkat ke-19 klasemen.