Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ancaman Romelu Lukaku buat Liverpool

By Anggun Pratama - Sabtu, 1 April 2017 | 11:12 WIB
Romelu Lukaku melakukan selebrasi setelah membobol gawang Hull City dan Everton berhasil memetik kemenangan telak 4-0 di Goodison Park, Sabtu (18/3/2017) waktu setempat. (JAN KRUGER/GETTY IMAGES)

Everton adalah salah satu tim dengan performa terbaik di 2017. Dalam 10 laga di Premier League, The Toffees menang tujuh kali, imbang dua kali, dan sekali kalah.

Salah satu indikasi performa apik Everton terlihat dari jarak dengan Liverpool FC, sang rival yang bakal dihadapi pada Sabtu (1/4/2017) di Stadion Anfield, dalam laga bertajuk Derbi Merseyside.

Pada 1 Januari 2017, jarak keduanya adalah 16 poin, dengan Liverpool berada jauh di papan atas. Kini, jarak itu terpangkas menjadi hanya enam. Liverpool di peringkat empat, sementara Everton di posisi tujuh.

Dalam periode apik ini, sosok Romelu Lukaku menjadi bintang utama.

Penyerang asal Belgia tersebut mencetak 11 gol dalam 10 laga. Lukaku sempat membuat empat gol ketika mengalahkan Bournemouth 6-3 pada 4 Februari 2017.

Baca Juga:

Ancaman bagi Liverpool terasa nyata mengingat Lukaku dalam tiga laga di Maret bareng Everton bisa membuat empat gol dan dua assist.

Lukaku bahkan mendapat penghargaan sebagai pemain terbaik Maret dari Premier League.

Lukaku pasti ingin mencoba membalikkan peruntungannya kontra Liverpool. Di sepanjang kariernya di Inggris, ia sudah 12 kali menghadapi Liverpool. Kendati bisa membuat lima gol, hanya dua kali tim yang ia bela bisa menang.

Sisanya berupa empat hasil imbang dan enam kekalahan!

Lukaku vs Liverpool

Premier League

2011-2012: Liverpool vs Chelsea 4-1

2012-2013:West Brom vs Liverpool 3-0 (1 gol); Liverpool vs West Brom 0-2 (1 gol)

2013-2014: Everton vs Liverpool 3-3 (2 gol); Liverpool vs Everton 4-0

2014-2015: Liverpool vs Everton 1-1; Everton vs Liverpool 0-0

2015-2016: Everton vs Liverpool 1-1 (1 gol); Liverpool vs Everton 4-0

2016-2017: Everton vs Liverpool 0-1


Piala Liga

2011-2012: Chelsea vs Liverpool 0-2

2012-2013: West Brom vs Liverpool 1-2

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P