Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

'Game Plan' Jalan dan Fokus, Kiat Garuda Kalahkan CLS

By Dede Isharrudin - Sabtu, 1 April 2017 | 11:50 WIB
Laga play-off IBL 2017 Divisi Merah antara CLS Knights melawan Bank BJB Jabar Garuda Bandung di GOR Kertajaya, Surabaya, 31 Maret 2017. (DEDE ISHARRUDIN/JUARA.net/BOLA)

 Komitmen pada game plan dan tetap fokus di menit-menit akhir menjadi kunci tim Bank BJB Garuda Bandung mengalahkan CLS Knights di partai pertama play-off IBL 2017 Divisi Merah, Jumat (31/3/2017), di GOR Kertajaya, Surabaya. Garuda menang dengan skor, 75-73.

Hal itu dinyatakan Ricky Dwi Tauri, asisten pelatih Garuda Bandung.

"Alhamdulillah, game plan bisa diterapkan sejak awal. Walau kurang konsisten, anak-anak terus berjuang tanpa henti," ujarnya.

Ia juga memuji penampilan kedua tim yang menunjukkan perjuangan luar biasa untuk meraih kemenangan. Menurut pemain Garuda, Diftha Pratama, dirinya dan rekan satu tim sempat kehilangan fokus di awal laga.

"Namun, kami belajar dari kekalahan di babak reguler saat kalah pada menit-menit akhir. Kali ini kami fokus di lapangan dan pemain yang di bench ikut berdoa," ujar pencetak poin tertinggi Garuda dengan 19 poin tersebut.

Baca Juga:

Dalam laga itu, Garuda menunjukkan kekuatan. Pada waktu lima menit pertama laga di kuarter pertama, Garuda memimpin 13-4.

Kepemimpinan Garuda terus bertahan di kuarter kedua. Dengan mengandalkan bintang asingnya, Brantley Sherrard yang mengemas 11 poin, Garuda menutup kuarter kedua dengan tetap memimpin, 36-34.

Keunggulan Garuda bertahan di kuarter ketiga. Dengan tiga pemain yang mampu mencetak dua digit poin, yakni Brantley, (14 poin), Chris Ware (13) dan Diftha Pratama (15), Garuda unggul 59-54 di akhir kuarter ketiga.

Laga kedua akan dilangsungkan besok, Sabtu (1/4/2017) di GOR Kertajaya. Jika CLS mampu menang dan menyamakan kedudukan, maka laga penentuan play-off untuk merebut tiket ke semifinal akan dilanjutkan, Senin (3/4/2017).

Namun, jika Garuda kembali menang, maka tim asal Bandung itu akan menantang Aspac.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P