Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tampil Dominan, Nadal Maju ke Semifinal Miami Terbuka

By Diya Farida Purnawangsuni - Kamis, 30 Maret 2017 | 15:45 WIB
Petenis Spanyol, Rafael Nadal, melepas backhand saat menghadapi Jack Sock (Amerika Serikat) pada laga perempat final Miami Terbuka yang berlangsung di Crandon Park Tennis Center, Miami, Rabu (29/3/2017). (ROB FOLDY/GETTY IMAGES NORTH AMERICA/AFP PHOTO)

Petenis Spanyol, Rafael Nadal, melaju ke babak semifinal turnamen Miami Terbuka yang berlangsung di Crandon Park Tennis Center, Miami. Nadal lolos setelah mengalahkan Jack Sock (Amerika Serikat), 6-2, 6-3, Rabu (29/3/2017) waktu setempat.

"Saya pikir saya mengendalikan permainan sepanjang set kesatu. Pada set kedua, sangat penting untuk mengamankan gim ketika tertinggal 0-2, lalu membuat break pada gim selanjutnya," tutur Nadal yang dilansir situs resmi ATP World Tour.

"Dua hal positif dalam dua gim beruntun itulah yang merusak permainan dia," kata Nadal lagi.

Nadal memang tampil dominan sepanjang menjalani laga melawan Sock yang berdurasi 1 jam 23 menit itu. Petenis unggulan kelima ini tercatat mematahkan servis Sock sebanyak enam kali.

Empat break point diraih Nadal pada set kesatu. Selain itu, Nadal juga mencatat persentase poin dari kesempatan servis pertamanya sebesar 77 persen.

Dominasi Nadal semakin menjadi pada set kedua. Tak cuma membuat dua kali break point, dia juga membukukan dua service ace untuk menghentikan laju petenis tuan rumah.

Pada babak empat besar, Nadal akan menjumpai wakil Italia, Fabio Fognini. Petenis non-unggulan itu membuat kejutan dengan menyingkirkan unggulan kedua asal Jepang, Kei Nishikori, dengan 6-4, 6-2.

"Saya tahu dia dengan sangat baik, demikian pula sebaliknya. Kami bertanding beberapa kali dan dia mengalahkan saya beberapa kali juga," ucap Nadal.

"Dia bermain bagus, jadi ini akan menjadi tantangan bagus. Saya perlu bermain yang terbaik, tetap agresif seperti hari ini, dan semoga saya mendapatkan kesempatan itu," kata Nadal lagi.