Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Meskipun bertajuk laga uji coba, duel PSMS Medan versus Persib Bandung, Minggu (26/3/2017) sore, di Stadion Teladan, Medan, akan tersaji dengan seru.
Kedua tim berjanji akan sama-sama berusaha menyajikan tontonan menarik kepada publik sepak bola di Indonesia.
"Ini memang laga uji coba bagi kedua tim. Tapi, di sisi lain laga ini adalah pertemuan dua klub yang menjadi rival dari era Perserikatan," kata Djadjang Nurdjaman, pelatih Persib Bandung.
Pertemuan dua tim menurut Djanur - sapaan akrab Djadjang - memang selalu menyajikan tensi pertandingan yang tinggi.
"Situasi pertandingan ini juga yang dibutuhkan pemain kami untuk mengasah persiapan menuju Liga 1," katanya.
Baik PSMS Medan ataupun Persib dipastikan sama-sama tidak mau mengalah dalam laga yang ditunggu-tunggu.
Apalagi duel klasik yang kerap disebut 'el clasico' ini akan disiarkan langsung. Setiap pemain dipastikan memiliki motivasi tersendiri.
"Kami sendiri tak mau kalah di uji coba ini. Persib datang untuk menguji kekuatan tim dan serius," ucap Djadjang.
Baca Juga:
Datang ke Medan, Persib membawa 19 pemain, termasuk dua punggawa asing, yaitu Matsunaga Shohei dan Vladimir Vujovic.
Kedatangan kontestan Liga 1, Persib Bandung, membuat nyali pemain PSMS tak keder. Hal itu justru semakin meningkatkan semangat dan motivasi bertanding Legimin Rahardjo dkk.
"Menghadapi Persib yang notabene dengan kualitas pemain Liga 1, kami harus bisa bermain disiplin dan konsentrasi tinggi," ujar pelatih Mahruzar Nasution kepada JUARA.
Dalam laga itu nanti, Mahruzar memastikan tidak akan ada pemainnya yang grogi atau minder.
"Pemain sadar siapa lawan yang dihadapinya. Intinya, semuanya harus kerja keras di lapangan," kata Mahruzar Nasution.