Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Perpisahan Sempurna Lukas Podolski, Jerman Kalahkan Inggris

By Beri Bagja - Kamis, 23 Maret 2017 | 04:50 WIB
Selebrasi gol penyerang Jerman, Lukas Podolski, seusai menjebol gawang Inggris dalam laga uji coba di Signal Iduna Park, Dortmund, 22 Maret 2017. (INA FASSBENDER/DPA/AFP)

Jerman menghapus kutukan tak pernah menang dalam 29 tahun terakhir saat menjamu Inggris. Rabu (22/3/2017), Die Mannschaft menaklukkan sang tamu 1-0 berkat aktor utama di laga ini, Lukas Podolski.

Lukas Podolski menjadi tema utama partai uji coba yang berlangsung di Signal Iduna Park, Dortmund. Penyerang berusia 31 tahun itu memainkan laga terakhirnya untuk timnas Jerman.

Momen perpisahan Podolski menjadi sempurna karena dia mencetak gol semata wayang Die Mannschaft ke gawang Inggris pada menit ke-69.

Gol pemain Galatasaray itu bersejarah karena menelurkan kemenangan perdana Jerman di kandang atas Inggris sejak unggul 3-1 di Duesseldorf pada 19 September 1987


Penyerang Jerman, Lukas Podolski, dilempar ke udara oleh rekan setimnya setelah duel uji coba lawan Inggris di Signal Iduna Park, Dortmund, 22 Maret 2017. Laga itu menjadi penampilan terakhir Podolski buat timnas Jerman.(SHAUN BOTTERILL/GETTY IMAGES)

Tepat di penampilannya yang ke-130 untuk timnas Jerman, Podolski memberikan pidato perpisahan menjelang sepak mula.

Diwarnai koreografi megah suporter, eks striker Arsenal dan Bayern Muenchen itu berkaca-kaca ketika menyanyikan lagu kebangsaan.

Kemeriahan dukungan suporter tak lantas membuat laga ramai pula oleh peluang. Di babak pertama, hanya muncul dua peluang tepat sasaran dari 12 upaya yang lahir.

Seluruh percobaan akurat dilepaskan tim tamu, Inggris. Pasukan Gareth Southgate punya dua peluang emas. Tembakan Adam Lallana pada menit ke-31 membentur tiang kiri gawang Marc-Andre ter Stegen.

Selanjutnya, badan Ter Stegen secara brilian memblok sepakan Dele Alli dari jarak dekat dalam situasi satu lawan satu.