Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Widodo CP: 'Marquee Player' Tergantung Manajemen

By Noverta Salyadi - Senin, 20 Maret 2017 | 18:26 WIB
Pelatih Sriwijaya FC, Widodo C Putro, bersama gelandang asal Korea Selatan, Yu Hyun-koo, berbicara di konferensi pers jelang perempat final Piala Presiden 2017. (SUCI RAHAYU/JUARA.NET)

PALEMBANG, JUARA.net – Pelatih Sriwijaya FC, Widodo C. Putro, masih mempertimbangkan untung rugi menggunakan marquee player pada kompetisi Liga 1 yang akan berlangsung pada 15 April 2017 mendatang.

Sriwijaya FC saat ini sudah memiliki tiga pemain asing: Hilton Moreira, Albelto "Beto" Golcanves, dan Yu Hyun-goo.

Mereka sudah bergabung sejak pergelaran kompetisi Torabika Soccer Championship 2016 lalu.

Widodo mengatakan pemain kelas dunia memang dibutuhkan untuk meningkatkan performa tim, tetapi jika itu diwujudkan tentunya akan memengaruhi keuangan tim.

Alhasil, keputusan butuh pertimbangan yang benar-benar tepat.

“Untuk Sriwijaya, hal ini masih akan dibicarakan dengan manajemen, apakah bisa pakai marque player atau belum. Kalau memutuskan menggunakan margue player, tentunya menambah satu bek tengah,” ujar Widodo.

Baca Juga:

Menurut Widodo, setelah Persib Bandung, ada beberapa tim Liga 1 lain seperti Pusamania Borneo FC dan Bali United yang sudah melirik pemain marquee player untuk bisa bermain di Liga 1.

“Kompetisi belum berjalan, tentu ini akan kita lihat seberapa mendesaknya marque player digunakan di Sriwijaya FC,” tegasnya.