Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Banjir Apresiasi untuk Stefano Lilipaly

By Anju Christian Silaban - Sabtu, 18 Maret 2017 | 05:46 WIB
Stefano Lilipaly dan para pemain Cambuur SC merayakan gol ke gawang FC Oss pada partai lanjutan Eerste Divisie - kasta kedua Liga Belanda - di Stadion Frans Heesen, Senin (13/3/2017). (ISTIMEWA)

 Gelandang Cambuur SC asal Indonesia, Stefano Lilipaly, memborong tiga penghargaan sekaligus pada pekan ke-30 Eerste Divisie - kasta kedua Liga Belanda.

Pemicunya yakni aksi impresif sang pemain saat Cambuur menang 7-2 atas FC Oss di Stadion Frans Heesen, Senin (13/3/2017). Laga itu diwarnai dua gol dan tiga assist Lilipaly.

Lilipaly mencetak gol keduanya pada menit ke-88 dengan proses yang cukup cantik. Setelah menerima operan dari tengah lapangan, Lilipaly melakukan satu sentuhan kaki kanan untuk mengecoh lawan.

Dari luar kotak, dia melepaskan tendangan kaki kiri guna melambungkan bola di atas jangkauan penjaga gawang Jordy Deckers.

Aksi Lilipaly diganjar penghargaan gol terbaik Eerste Divisie pekan ke-30 versi media ternama Belanda, Voetbal International.

"Terima kasih," tulis anggota tim nasional (timnas) Indonesia pada Piala AFF 2016 itu di akun Twitter miliknya.

Buat pemain berusia 27 tahun itu, penghargaan gol terbaik dari Voetbal International bukanlah kali pertama. Dia juga sempat meraihnya pada pekan ke-28.

Penghargaan pertama didapatkan Lilipaly setelah mencetak gol ke gawang Achilles 29, Minggu (5/3/2017). Uniknya, prosesnya mirip dengan lesakan ke gawang FC Oss.

Pada menit ke-81, bola mendatar diterima gelandang tim nasional Indonesia pada Piala AFF 2016 itu. Tanpa melakukan banyak kontrol, dia melepaskan tembakan melengkung ke pojok kanan atas.

Tidak cuma Voetbal International, Fox Sports Netherlands juga mencantumkan lesakan Lilipaly ke gawang Oss dalam daftar sepuluh besar terbaik.