Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Mantan Bek Sayap Timnas di Piala AFF Resmi ke Borneo FC

By Segaf Abdullah - Selasa, 14 Maret 2017 | 07:47 WIB
Bek tim nasional Indonesia dan Persiba Balikpapan, Abdul Rachman, di sela-sela persiapan menghadapi pertandingan uji coba menghadapi Vietnam di Sleman, Sabtu (8/10/2016). (GONANG SUSATYO/JUARA.NET)

Pusamania Borneo FC (PBFC) resmi mengikat jasa fullback Persiba Balikpapan, Abdul Rachman (25). Adapun sang pemain merupakan bagian timnas Indonesia pada Piala AFF 2016.

Perekrutan Abdul Rachman oleh Pusamania Borneo FC (PBFC) disiarkan melalui akun instagram resmi klub, @pusamaniaborneo, Senin (13/3/2017).

Sebelumnya, Rachman memang memutuskan untuk mengundurkan diri dari Persiba. Namun, pemain berpostur mungil itu memilih bungkam saat ditanya alasan dibalik keputusannya itu.

"Seusai mengundurkan diri dari Persiba Balikpapan beberapa hari lalu, Abdul Rachman belum menentukan arah akan berlabuh ke mana," begitu yang tertulis dalam unggahan akun klub.

"Hingga akhirnya, per hari ini Samarinda dengan bangga memperkenalkan rekrutan anyar atas namanya untuk Liga 1 2017. Selamat Bergabung di Pusamania Borneo FC, Abdul Rachman!," begitu yang tertulis selanjutnya.

Keputusan tersebut membuat karier Rachman kembali berkutat di Kalimantan. Sebelum berkostum PBFC, pemain asli Balikpapan itu telah membela tiga klub berbeda yakni, Martapura FC, Bontang FC, dan Persiba.

Pada Piala AFF lalu, Rachman tidak mendapatkan menit bermain. Dia kalah bersaing dengan fullback PS TNI, Abduh Lestaluhu, di sektor kiri pertahanan skuat Garuda arahan Alfred Riedl.