Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Man United 2016-2017, Terbaik Setelah Era Fergie

By Senin, 13 Maret 2017 | 12:27 WIB
Manajer Manchester United, Jose Mourinho, memberikan instruksi kepada anak-anak asuhnya dalam laga leg pertama babak 16 besar Liga Europa kontra FC Rostov di Stadion Olimp 2, Rostov-on-Don, Rusia, pada 9 Maret 2017. (ALEXANDER NEMENOV/AFP)

Upaya Manchester United masuk ke zona Liga Champions di klasemen Premier League 2016-2017 masih belum membuahkan hasil. Tapi, inilah skuat United terbaik setelah era Sir Alex Ferguson.

Penulis: Dwi Widijatmiko

Sejak pekan ke-13 pada akhir November lalu, United setia berada di peringkat enam. Posisi itu hanya akan memberikan tiket ke babak kualifikasi III Liga Europa.

Tim besutan Jose Mourinho bukannya tidak berusaha menapak ke tangga yang lebih tinggi. United kini sudah tidak terkalahkan dalam 17 pertandingan liga. Terakhir kali mereka takluk 0-4 dari Chelsea pada 23 Oktober 2016.

Dengan performa seperti itu, United masih mengalami kesulitan naik ke empat besar karena mereka masih terlalu sering bermain imbang dalam rentetan pertandingan tanpa kalah tadi.

Dalam 17 partai, United menang sembilan kali dan imbang delapan kali. Ada partai-partai di mana The Red Devils seharusnya memperoleh tiga poin, bukannya satu.

Sebut saja laga kandang kontra Burnley (29/10), West Ham (27/11), Hull (1/2), dan terakhir Bournemouth (4/3).

"Lebih kurang sama dengan cerita di partai lain. Seharusnya kami menang 3-0 atau 4-0. Entah bagaimana akhirnya hanya 1-1. Sekali lagi kami kehilangan dua poin dan membuang kesempatan emas menipiskan jarak," ujar Mourinho di situs resmi klub setelah partai versus Bournemouth.


Para pemain Manchester United merayakan gol yang dicetak Henrikh Mkhitaryan ke gawang FC Rostov dalam laga leg pertama babak 16 besar Liga Europa di Stadion Olimp 2, Rostov-on-Don, Rusia, pada 9 Maret 2017.(ALEXANDER NEMENOV/AFP)

Kesulitan United ditambah performa tim-tim di atasnya. Manchester City, Tottenham, Arsenal, dan Liverpool memang tidak sespektakuler Chelsea dalam mengoleksi poin.