Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pasangan ganda putra nasional, Mohammad Ahsan/Rian Agung Saputro, sukses melaju ke babak kedua All England 2017. Nasib sebaliknya dialami oleh Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.
Pada laga babak pertama yang digelar di Barclaycard Arena, Birmingham, Rabu (8/3/2017), Ahsan/Rian menyingkirkan pasangan asal Hongkong, Law Cheuk Him/Lee Chun Hei Reginald.
Sementara itu, Fajar/Rian tersingkir setelah kalah dari pasangan unggulan keenam, Li Junhui/Liu Yuchen (China), dengan kedudukan 19-21, 16-21.
Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo dan Mohammad Ahsan/Rian Agung Saputro. #AllEngland pic.twitter.com/0FBCRjvcNO
— BADMINTON INDONESIA (@INABadminton) March 8, 2017
Ahsan/Rian harus bersusah payah untuk lolos karena mereka menang melalui rubber game 21-13, 16-21, 21-10.
Persaingan ketat di antara Ahsan/Rian dan Law/Lee sudah bermula sejak gim pertama. Sebelum interval, kedua pasangan saling mengejar perolehan poin.
Namun setelah interval, Ahsan/Rian sanggup tampil lebih baik dan menyudahi pertandingan gim pertama dengan kemenangan.
Law/Lee tentu tak menyerah begitu saja. Upaya untuk bangkit mereka lakukan ketika memasuki gim kedua.
Kerja keras Law/Lee membuahkan hasil. Perlahan mereka bisa mengimbangi permainan Ahsan/Rian.
Pasca-unggul 10-9, perolehan poin Law/Lee tak terkejar lagi. Pertandingan terpaksa dilanjutkan ke gim ketiga.
Pada babak ketiga inilah, Ahsan/Rian kembali menemukan ritme permainan pada sesi pamungkas.
Mereka tampil mendominasi atas Law/Lee dan akhirnya berhasil memastikan tiket ke babak kedua.
Nantinya, Ahsan/Rian akan menghadapi pemenang antara Lu Kai/Zheng Siwei (China) dan Mathias Boe/Carsten Mogensen (Denmark).
Turnamen All England bisa disaksikan di Kompas TV pada 9-12 Maret 2017.