Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Federasi Sepak Bola Inggris (FA) mendakwa penyerang Manchester United, Zlatan Ibrahimovic, dan pemain Bournemouth, Tyrone Mings, setelah kedua pemain tersebut dalam pertandingan Premier League di Old Trafford, Sabtu (4/3/2017).
Laga tersebut berakhir imbang 1-1. Jelang akhir babak pertama, Ibra menyikut Mings saat berebut bola. Sikutan Ibrahimovic disinyalir menjadi pembalasan karena kepala dia sempat diinjak oleh Mings namun lolos dari pantauan Kevin Friend.
"Para pemain terlibat dua insiden terpisah pada atau sekitar menit ke-44. Insiden tersebut tidak dilihat oleh ofisial pertandingan tetapi tertangkap kamera," tulis FA dalam pernyataannya.
Baca Juga:
Nantinya rekaman terkait kejadian tersebut akan dianalisis oleh tiga manta wasit elit yang merupakan bagian dari anggota penel.
"Setiap anggota panel akan melihat rekaman tersebut untuk menentukan apakah kejadian layak dituntut hukuman larang bertanding. Keputusan panel nantinya akan bersifat bulat," tutur pernyataan tersebut.
Kedua pemain memiliki kesempatan untuk mengajukan banding hingga Selasa (7/3/2017) pukul 06:00 sore waktu setempat.
Zlatan Ibrahimovic and Tyrone Mings charged with alleged violent conduct after Saturday's @premierleague game:https://t.co/j0d7Eoznqr
— The FA (@FA) March 6, 2017