Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Selebrasi Langka Kane dan Alli Dilatih Selama Berjam-jam?

By Septian Tambunan - Senin, 6 Maret 2017 | 10:58 WIB
Gelandang Tottenham Hotspur, Dele Alli, merayakan gol yang dia cetak ke gawang Everton dalam laga Premier League di Stadion White Hart Lane, London, Inggris, pada 5 Maret 2017. (IAN WALTON/GETTY IMAGES)

Mantan pemain Tottenham Hotspur sekaligus pundit Sky Sports, Jamie Redknapp (43), memberikan pendapat soal selebrasi langka ala Harry Kane (23) dan Dele Alli (20) ketika menciptakan gol pembuka ke gawang Everton di Stadion White Hart Lane, Minggu (5/3/2017).

Tottenham Hotspur baru saja menaklukkan Everton 3-2. Gol The Lilywhites dicetak oleh Harry Kane (menit ke-20, 56') dan Dele Alli (90+2'), sedangkan gol Everton datang dari lesakan Romelu Lukaku (81') dan Enner Valencia (90+3').

Sebuah kejadian menarik muncul sesaat sesudah Kane menceploskan gol pertama. Dia dan Alli merayakan keberhasilan menggetarkan jala Everton dengan cara unik.

Keduanya seperti sudah menghafalkan gerakan-gerakan spesial yang membuat penonton semakin terhibur.

Perayaan mereka ikut menarik perhatian Jamie Redknapp yang saat bertugas sebagai pandit mencoba mencontoh selebrasi Kane-Alli.

"Mereka telah melatihnya selama berjam-jam. Namun, saya tidak tahu pasti," kata Redknapp.

Baca Juga:

Mantan bek Liverpool ini mengaku optimistis menatap masa depan Spurs.

"Saat ini, ada banyak hal bagus di Tottenham," ujar Redknapp.

"Mereka memiliki pondasi yang bagus, ada pemain-pemain muda dan juga manajer muda hebat," tutur dia lagi.