Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Real Madrid tertahan 3-3 saat menjamu Las Palmas pada lanjutan La Liga 2016-2017, Rabu (1/3/2017). Ada peran kiper Keylor Navas di balik hasil kurang memuaskan tersebut.
Kegagalan Madrid meraih tripoin di Santiago bernabeu tak lepas dari kesalahan Navas. Bagaimana tidak? Pemain asal Kosta Rika itu bikin blunder yang berujung gol buat Las Palmas pada menit ke-59.
Navas keluar dari kotak penalti dengan maksud membuang bola. Alih-alih melakukan sapuan, si kulit bulat justru dicuri Kevin-Prince Boateng dan diceploskan ke gawang kosong.
Kesalahan fatal tersebut mengakibatkan Madrid tertinggal 1-3. Tuan rumah beruntung bisa mendapatkan dua gol balasan dari Cristiano Ronaldo (menit ke-86 dan 89') sehingga memaksa laga berakhir seri.
El grave error de Keylor Navas que terminó en gol pic.twitter.com/jz6HmBM6yT
— Everardo Herrera (@alpiedeldeporte) March 1, 2017
Dengan demikian, total sudah empat blunder dilakukan Navas pada musim ini. Rinciannya adalah satu di La Liga dan tiga Liga Champions.
Sial bagi Navas karena tak ada kiper lain dari tim La Liga yang melakukan kesalahan berujung gol sebanyak dirinya. Navas pun ibarat raja blunder.
4 - Keylor Navas has made more errors leading to goals than any other La Liga player this season (all competitions). Strange.
— OptaJose (@OptaJose) March 1, 2017
Baca juga:
"Saya tetap tenang. Saya sadar telah melakukan kesalahan," ucap Navas selepas pertandingan.
"Secara keseluruhan, saya sudah bermain bagus. Akan tetapi, saya memang telah melakukan kesalahan," kata penjaga gawang berusia 30 tahun itu.
Hasil seri kontra Las Palmas jelas sangat merugikan Madrid. Skuat asuhan Zinedine Zidane harus turun ke peringkat kedua klasemen dengan perolehan 56 poin dari hasil 24 kali bertanding.
Sementara itu, posisi puncak diambil alih oleh FC Barcelona. Lionel Messi dkk unggul satu angka atas Madrid dengan jumlah pertandingan 25.