Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Akhirnya, keluar juga kata-kata: "Tony Mowbray akan membawa Blackburn Rovers kembali ke Premier League," seperti yang disebut melalui situs Indie Reports. Tentu saja, target itu tidak akan terlaksana musim ini. Manajer Blackburn itu akan melaksanakan niatnya pada musim depan, 2017-2018.
Berarti degradasi tidak ada dalam kamus Tony Mowbray musim ini. Perjalanan untuk bertahan di Divisi Championship dimulai dengan Blackburn Rovers menang atas Derby County, di kandangnya, Stadion Ewood Park, 28 Februari 2017.
Gol tunggal hasil tendangan penalti Craig Conway sudah cukup untuk memastikan kemenangan.
Blackburn Rovers masih berada di zona degradasi, namun setidaknya mereka naik satu tangga ke urutan ke-22, punya poin yang sama dengan Bristol City, 33, yang tepat ada di atasnya.
Baca juga:
Untuk Mowbray, kemenangan itu adalah yang pertama di kandang Blackburn dan ia senang dengan hasil itu.
"Rasanya menyenangkan. Pertandingan itu menunjukkan ketangguhan, bermain bersama satu sama lain, bermain untuk suporter, dan menunjukkan bahwa kami peduli pada mereka,” kata Mowbray kepada Rovers PlayerHD.
Mowbray berharap kemenangan itu menjadi salah satu sukses berikutnya, sehingga bisa menjadi modal untuk bertahan di Divisi Championship.
Untuk musim depan, Mowbray sudah punya satu pemain incaran. Dia adalah Tom Ince, pemain sayap Derby, yang juga putra Paul Ince, eks pemain Manchester United dan banyak klub Inggris lainnya.
Ince Senior juga pernah menangani Blackburn Rovers pada 2008.