Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Deportivo Vs Atletico, Bertahan di Empat Besar

By Kamis, 2 Maret 2017 | 11:08 WIB
Koke saat mencetak satu gol ke gawang Real Betis, Minggu (22/11/2015) (GONZALO AROYYO MORENO/GETTY IMAGES)

Branquiazuis atau tim biru dan putih tidak pernah menang dalam sembilan pertandingan yang dimainkan pada tahun 2017. Dalam empat pertandingan terkini di La Liga, German Lux dkk. selalu kalah. La Coruna pun semakin dekat dengan zona degradasi.

Hasil-hasil negatif tersebut membuat La Coruna memecat pelatih Gaizka Garitano. Sampai tenggat BOLA ke percetakan pada Senin (27/2), Deportivo belum menentukan pelatih pengganti. Namun, media-media di Spanyol mengabarkan klub telah menjalin kontak dengan Pepe Mel sejak sebelum Lux cs. kalah telak 0-4 dari Leganes pada Sabtu lalu.

Pepe Mel memiliki banyak pengalaman sebagai pelatih. Pria berusia 53 tahun ini mengawali karier sebagai entrenador pada tahun 1999. Dia berhasil mempertahankan West Brom di Premier League pada akhir musim 2013/14. Pepe Mel kemudian membawa Betis menjuarai Segunda Division 2014/15 tapi dipecat pada Januari 2016 setelah timnya berprestasi buruk.

Setelah Gaizka Garitano dipecat, latihan tim pada Senin lalu dipimpin oleh Cristobal Parralo, pelatih Deportivo La Coruna B. Melihat kondisi La Coruna dan kualitas Atletico, pasukan Simeone diunggulkan menang. Pada duel pertama di Vicente Calderon pada September lalu, Atletico menang 1-0 berkat gol Antoine Griezmann.

Namun, dalam kunjungan terakhir ke Riazor pada Oktober 2015, Atleti tertahan 1-1.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P