Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Klub Bundesliga, VfL Wolfsburg, resmi mengangkat pelatih kepala yang baru. Dia adalah Andries Jonker, yang sebelumnya berposisi sebagai pelatih akademi di Arsenal.
Wolfsburg memperkenalkan Andries Jonker kepada media lewat jumpa pers pada Senin (27/2/2017). Pria Belanda berusia 54 tahun itu menggantikan peran Valerien Ismael.
Nama terakhir dipecat Wolfsburg setelah menukangi klub selama empat bulan terakhir. Ismael sendiri merupakan penerus Dieter Hecking, yang lebih dulu didepak pada Oktober lalu.
Dengan demikian, Jonker merupakan pelatih ketiga di Wolfsburg musim ini.
"Hanya sedikit klub yang memiliki sumber daya skuat seperti Wolfsburg. Sebuah kehormatan bekerja sebagai pelatih di sini. Sebelumnya, saya tidak menyangka akan menjadi pilihan pertama Wolfsburg," ucap Jonker di situs klub barunya.
Wolfsburg name Arsenal academy boss Andries Jonker as new manager https://t.co/nmEA466i0q pic.twitter.com/fX3EKbPA3q
— Sky Football (@SkyFootball) February 27, 2017
Bagi Jonker, berkiprah di Bundesliga bukan pengalaman baru. Dia pernah menjabat asisten Louis van Gaal hingga caretaker di FC Bayern Muenchen (2009-2011).
Jonker juga melakoni peran asisten di bawah komando Felix Magath di Wolfsburg (2012). Dia lantas bekerja sebagai kepala akademi di Arsenal sejak 2014 hingga kini kembali ke Wolfsburg di posisi pelatih tim senior.
"Saya mengalami tiga tahun luar biasa di Arsenal. Sungguh hebat menjadi bagian proyek pengembangan pemain muda melalui akademi klub itu. Saya meninggalkan tim besar dan berterima kasih kepada semua orang atas dukungannya," kata Jonker di situs Arsenal.
2.6 - Andries #Jonker has the best points/game rate of all current #Bundesliga managers. Promise. @VfLWolfsburg_EN pic.twitter.com/hCP2ZKjrSU
— OptaFranz (@OptaFranz) February 27, 2017
Baca Juga:
Wolfsburg sampai mempekerjakan tiga pelatih musim ini karena pencapaian klub yang tak kunjung membaik.
Sang runner-up Bundesliga dan juara Piala Jerman 2014-2015 itu terkapar di papan bawah klasemen. Wolfsburg baru mengoleksi 22 poin di peringkat ke-14 atau hanya dua tingkat di atas zona degradasi.
"Butuh waktu untuk menyadari perubahan ini. Akhir pekan lalu, saya masih bersiap menghadapi Swansea U-16 dan kini menyambut duel lawan Mainz bersama Wolfsburg. Kami ingin segera mengamankan 40 poin secepat mungkin agar selamat dari degradasi," ucap Jonker
Di Wolfsburg, Jonker juga membawa serta legenda Arsenal, Fredrik Ljungberg, sebagai tangan kanannya. Sebelumnya, Ljungberg ialah pelatih tim Arsenal U-15.
"Saya tak sabar bekerja sama dengan Ljungberg," kata Jonker, yang juga pernah menjadi asisten Van Gaal di FC Barcelona (2002-2003).