Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Striker Zlatan Ibrahimovic menegaskan bahwa dia sama sekali tidak terkejut dengan keberhasilannya meraih gelar pada musim pertamanya bersama Manchester United.
Ibrahimovic berhasil mengantarkan Man United menjuarai Piala Liga Inggris setelah pada partai final menang 3-2 atas Southampton di Stadion Wembley, Minggu (26/2/2017). Penyerang 35 tahun itu menyumbangkan dua gol kemenangan Setan Merah.
Bisa langsung meraih gelar bersama Man United yang baru mengganti manajer dari Louis van Gaal ke Jose Mourinho, bukanlah hal yang mudah. Namun, Ibra justru mengaku telah memprediksi semua itu sebelum memutuskan bergabung pada awal musim 2016-2017.
"Alasan saya gabung Man United karena Mourinho meminta saya. Namun, saya juga tidak terkejut (langsung meraih gelar) karena semua ini adalah apa yang telah saya prediksi sebelumnya. Semua yang telah saya pikirkan akan terjadi," kata Ibrahimovic kepada Sky Sports.
"Saya datang ke sini untuk menunjukkan kepada mereka apa yang telah saya prediksi dan apa yang akan dilakukan. Ternyata ada banyak hal yang tidak bisa dilakukan, tetapi saya tetap berjuang dan melakukan apa yang selalu saya lakukan setiap tahun (meraih gelar)," tuturnya.
Baca Juga:
Gelar Piala Liga Inggris ini adalah yang ke-32 di sepanjang karier Ibrahimovic. Ia selalu berhasil mengangkat trofi bersama tujuh klub dari lima negara berbeda.
Sejauh ini, Ibra telah menyumbangkan 26 gol bagi Man United. Secara mencolok, ia mengungguli perolehan gol rekan-rekannya di dalam skuat.
Koleksi gelar Ibrahimovic:
Ajax Amsterdam
Juventus
Inter Milan
Barcelona
AC Milan
Paris Saint-Germain
Manchester United