Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Resmi, Leicester Pecat Claudio Ranieri

By Beri Bagja - Jumat, 24 Februari 2017 | 03:41 WIB
Ekspresi kekecewaan Manajer Leicester City, Claudio Ranieri, dalam pertandingan babak 16 besar Piala FA 2016-2017 menghadapi Millwall di Stadion The Den, London, Inggris, pada Sabtu (18/2/2017). (CLIVE ROSE/GETTY IMAGES)

Suara keprihatinan juga muncul dari Wakil Ketua Klub, Aiyawatt Srivaddhanaprabha.

"Keputusan ini merupakan hal tersulit yang kami ambil dalam hampir tujuh tahun sejak King Power mengambil kepemilikan Leicester City," ujar pengusaha asal Thailand tersebut di BBC Sport.

"Claudio telah membawa kualitas luar biasa ke klub ini. Kami akan selamanya berterima kasih padanya karena membantu kami berprestasi. Namun, kami kini berjuang mencapai target untuk bertahan di Premier League sebagai misi pertama dan satu-satunya di awal musim ini," kata Aiyawatt lagi dalam pernyataannya.

Sepeninggal Ranieri, tugas melatih tim utama diserahkan kepada Assistant Manager Craig Shakespeare dan First Team Coach Mike Stowell menjelang duel kontra Liverpool pada akhir pekan nanti sebelum datangnya manajer anyar.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P