Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Paulo Dybala adalah...

By Rabu, 22 Februari 2017 | 18:01 WIB
Reaksi penyerang Juventus, Paulo Dybala (kiri), seusai menjebol gawang Palermo dalam laga Serie A di Juventus Stadium, Turin, Italia, pada 17 Februari 2017. (TULLIO M. PUGLIA/GETTY IMAGES)

Ikon Juventus


Ekspresi kegembiraan Lionel Messi usai mencetak gol ke gawang Valencia dalam pertandingan La Liga, 19 Februari 2012.(DAVID RAMOS/GETTY IMAGES)

Untuk kesekian kalinya bos Palermo yang sering kontroversial, Maurizio Zamparini, menyebut mantan pemainnya, Paulo Dybala, sebagai Lionel Messi baru.

Dia bahkan menyebut La Joya sudah berada dalam level yang sama seperti La Pulga.

“Oke, dia tidak mencetak banyak gol seperti musim lalu, tapi dia selalu menjadi pemain terbaik Juventus setiap saya melihatnya bermain. Dia adalah tipe penyerang yang bermain untuk tim dan menempatkan rekan-rekannya dalam posisi siap mencetak gol,” kata Zamparini kepada Tuttosport.

Zamparini berkata harga jual La Joya adalah 140-150 juta euro. Palermo sendiri melepas Dybala ke Juventus pada musim panas 2015 dengan harga 32 juta Euro.

Zamparini berharap Dybala bertahan lama di Juventus, menjadi ikon La Vecchia Signora. Seperti Messi yang bertahan lama di Barcelona.

Tengah pekan lalu, Dybala dilaporkan akan menandatangani kontrak anyar dengan Juventus. Saat ini kontrak sang penyerang bersama I Bianconeri berlaku hingga Juni 2020.

Namun, menandatangani kontrak baru atau tidak dengan Juventus, tawaran untuk Dybala akan selalu datang. Dari Inggris, Chelsea dan Manchester United disebut sebagai dua klub yang paling menginginkan La Joya. 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P