Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Manajer Tottenham Hotspur, Mauricio Pochettino, mengakui bahwa hasil kontra Liverpool pekan lalu menyebabkan kepercayaan diri timnya menurun.
Hal itu dinyatakan Pochettino setelah Spurs kalah 0-1 dari KAA Gent dalam laga pertama babak 32 besar Liga Europa, di Ghelamco Arena, Kamis (16/2/2017) waktu setempat.
FT: Gent 1-0 Tottenham
— MailOnline Sport (@MailSport) February 16, 2017
Not a great 24 hours for north London in Europe. https://t.co/HvNVeS0faH pic.twitter.com/VBFoxPF2v7
Sebelum laga tersebut, Spurs juga menelan kekalahan 0-2 saat bertandang ke markas Liverpool, Minggu (12/2/2017).
"Sampai pertandingan melawan Liverpool, semuanya berjalan baik. Setelah itu, mungkin kepercayaan diri kami sedikit menurun," ujar Pochettino seusai laga.
Saat melawan Gent, Spurs sebenarnya tampil lebih mendominasi. Statistik menunjukkan bahwa Harry Kane dkk sukses menguasai bola hingga 53 persen.
Baca Juga:
Mereka pun sanggup melepaskan empat tembakan tepat sasaran dari 13 percobaan. Namun, berbagai upaya tersebut belum memberikan hasil positif untuk Spurs.
Dari empat pertandingan terakhir, Spurs juga cuma bisa menciptakan satu gol, tepatnya saat menang 1-0 atas Middlesbrough dalam ajang Premier League (4/2/2017). Itupun hanya tercipta melalui eksekusi penalti Kane.
Meski begitu, Pochettino yakin para pemainnya akan bangkit. Ia menyatakan bahwa Spurs hanya belum beruntung saat mendapatkan peluang.
"Memang benar bahwa penampilan kami kurang bagus, tetapi kami harus memahami bahwa Liga Europa selalu sulit," kata Pochettino.
"Kami akan mencoba menemukan cara untuk memenangi pertandingan dan tampil di Wembley (kandang Spurs) dalam keadaan yang lebih baik," tutur dia.
Gent 1-0 Tottenham pic.twitter.com/H4kvI0ZGQR
— Ewan (@DeadlyGriezmann) February 16, 2017
Selanjutnya, Spurs akan melakoni laga putaran kelima Piala FA kontra Fulham. Partai ini digelar di Stadion Craven Cottage, Minggu (19/2/2017).
Empat hari berselang, barulah Spurs akan kembali berhadapan dengan Gent dalam laga kedua babak 32 besar Liga Europa di Stadion Wembley.