Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

JNE Siliwangi Akui Masih Kalah Kualitas dari Garuda

By Nugyasa Laksamana - Minggu, 12 Februari 2017 | 06:34 WIB
Shooting guard Bank BJB Garuda Bandung, Diftha Pratama, mendribel bola saat menjalani pertandingan melawan Bima Perkasa Jogja pada Seri I Surabaya di GOR Kertajaya, Jumat (20/1/2017). (IBL INDONESIA)

Bank BJB Garuda Bandung membuktikan diri masih berada diatas tim sekotanya, JNE Siliwangi, melalui kemenangan 84-61 pada laga seri ketiga IBL Pertalite 2017, di GOR Sahabat Semarang, Sabtu (11/2/2016).

Seusai pertandingan, pelatih Garuda Andre Yuwadi menyatakan kunci kemenangan anak asuhnya adalah fokus pada sistem permainan.

"Anak-anak konsisten menjalankan (sistem permainan). Pada kuarter pertama, game plan sudah berjalan meski belum terlalu mulus,” kata Andre.


Pelatih Siliwangi Raoul Miguel Hadinoto turut memuji performa dari para pemain Garuda.

Ia mengakui bahwa kualitas permainan Siliwangi masih berada di bawah Garuda.

"Garuda memang masih lebih baik. Saya belum bisa berbuat apa-apa dengan tim saya. Mendekati skor mereka saja sebenarnya sudah bagus bagi kami," kata Raoul yang baru menangani Ferdinand Damanik dkk pada seri ketiga ini.

"Awalnya game plan sudah berjalan cukup bagus, tetapi kemudian berantakan. Emosi pemain yang tak puas dengan keputusan wasit sedikit berpengaruh pada permainan," kata Ebos, sapaan akrab Raoul.

Ebos menyebut para pemain Siliwangi masih memerlukan adaptasi dalam menerapkan strategi permainan. Ia berjanji akan memperbaikinya performa timnya sebelum seri di Jakarta.

"Idealnya perlu waktu enam bulan untuk membentuk tim. Sekarang, saya harus melakukan dan memperbaiki apa yang ada saat ini," katanya.

Saat menghadapi Siliwangi, Sherrard Brantley menjadi pencetak angka terbanyak Garuda dengan 22 poin, diikuti Chris Ware dengan 20 angka.

Kemudian, Luke Martinus menambahnya dengan 11 angka serta Diftha Pratama mengemas 10 angka.

Adapun di kubu Siliwangi, Ferdinand Damanik menyumbang 18 poin, Andre Tiara mencetak 12 angka dan Chris Brand mengemas 11 poin.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P