Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Meski pamor bek tengah Seftia Hadi tidak semegah dahulu, lantas tak membuat eks pemain bertahan timnas U-23 Indonesia ini putus asa. Dia siap menaikan kembali performannya bersama Persatu Tuban.
Seperti ingin memulainya kembali menata kariernya, Seftia Hadi siap memaksimalkan permainan bersama Persatu Tuban pada kompetisi Liga 2 musim 2017.
”Sekarang, saya main untuk Persatu Tuban. Sudah resmi, saya dan Persatu tinggal berkompetisi saja,” kata Seftia Hadi.
Setahun sebelumnya, dia juga memang sudah memperkuat tim Divisi Utama, Persip Pekalongan. Persip pada 2016 bertarung pada Indonesia Soccer Championship (ISC) B.
Bersama Persip, Seftia mendapat tempat dan mulai mengembalikan kemampuannya di lapangan.
Karier Seftia memang pernah melejit. Pemain dengan kekuatan di kaki kiri ini sudah pernah memperkuat sejumlah klub elit di level Indonesia Super League (ISL).
Pemain berusia 27 tahun ini pernah membela Sriwijaya FC, Semen Padang, Mitra Kukar, dan Persiba Balikpapan.
"Kemarin, ada beberapa hal yang menjadi pelajaran penting bagi saya."
Bek Persatu, Seftia Hadi
Dia juga pernah mencetak gol indah saat membela timnas U-23. Kala itu, dia membobol gawang tim senior Indonesia di Stadion Manahan, Solo pada 2011.
Tahun itu, Seftia juga jadi bagian timnas U-23 untuk SEA Games 2011 dan skuat muda Garuda mencapai final.
”Sekarang, saya seperti memulai kembali untuk menaikkan kembali level bermain. Mungkin inilah jalan saya, dimulai dari Persatu Tuban,” tuturnya.