Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ini Tiga Rekrutan Musim Dingin yang Paling Potensial Serie A

By Minggu, 5 Februari 2017 | 21:47 WIB
Kiri-kanan: Roberto Gagliardini (Inter Milan), Gerard Deulofeu (AC Milan), Tomas Rincon (Juventus). (GETTY IMAGES)

Bursa transfer musim dingin umumnya digunakan klub-klub untuk mencari pemain yang dapat menambal kelemahan-kelemahan tim sepanjang paruh musim pertama sehingga mampu mengangkat performa tim. Jadi, para wajah baru kerap diharapkan memberi kontribusi instan.

Penulis: Theresia Simanjuntak

Di antara pembelian sepanjang winter transfer 2017 di Serie A, ada tiga sosok yang menurut Tabloid BOLA bisa cepat memengaruhi penampilan tim yang dibela. Berikut nama-nama tersebut.

Roberto Gagliardini


Striker Chievo Verona, Riccardo Meggiorini (kanan), berduel dengan gelandang Inter Milan, Roberto Gagliardin (kiri), dalam laga lanjutan Serie A 2016-2017 di Stadion Giuseppe Meazza, Milan, pada 14 Januari 2017.(VALERIO PENNICINO/GETTY IMAGES)

Dalam waktu singkat, Roberto Gagliardini layak menyandang sebagai rekrutan yang tak cuma potensial, tetapi terbaik di musim dingin 2017.

Datang sebagai pinjaman dari Atalanta pada 11 Januari dengan opsi permanen di akhir musim, gelandang berusia 22 tahun itu dengan cepat tak tergantikan sebagai gelandang bertahan Internazionale.

Dia memenangi semua tiga partai Serie A bersama Inter, yakni atas Chievo (14/1), Palermo (22/1), dan Pescara (28/1). Statistik bertahannya mengesankan di laga-laga tersebut di mana ia memenangi duel sebanyak 32 kali!

Saking hebatnya, Gagliardini dinobatkan La Gazzetta dello Sport sebagai man of the match di semua gim liga tersebut.

Inter pun terpengaruh. Mereka kalah 1-2 atas Lazio di Coppa Italia (31/1) di mana Gagliardini sengaja diistirahatkan.