Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tolak Tim Brasil, Drogba Tetap Menganggur

By Anju Christian Silaban - Rabu, 1 Februari 2017 | 19:30 WIB
Didier Drogba, saat berpidato setelah Chelsea memastikan diri meraih gelar Premier League 2014-15 usai menghadapi Sunderland di Stamford Bridge, London, Inggris, pada 24 mei 2015. (MIKE HEWITT/GETTY IMAGES)

 Eks striker Chelsea asal Pantai Gading, Didier Drogba, menolak tawaran dari klub Brasil, Corinthians.

Peluang terbuka karena Drogba berstatus bebas transfer. Dia tidak melanjutkan kontraknya bersama Montreal Impact yang berakhir pada 1 Januari 2017.

Situasi Drogba coba dimanfaatkan Corinthians untuk melayangkan tawaran. Bahkan, Presiden Roberto de Andrade "turun gunung" guna merayu Drogba.

"Penting buat saya berbicara dengan Roberto de Andrade, seperti yang saya lakukan hari ini," kata Drogba.

"Saya menjelaskan kepada dia bahwa ada rasa bangga diminati oleh Corinthians. Namun, saya merasa momennya tidak tepat untuk pindah," ucap sang pemain.

Baca Juga:

Media-media Eropa lantas menengarai penolakan Drogba berkaitan dengan Olympique Marseille. Tim asal Perancis itu dilaporkan menyiapkan reuni untuk Drogba.

Drogba memang sempat menghabiskan musim 2003-2004 bersama Marseille. Dalam kurun itu, dia menjalani 53 pertandingan yang diwarnai 31 gol dan satu assist.

Setelah satu tahun di Marseille, Drogba memutuskan hijrah ke Chelsea dan mencapai titik tertinggi dalam kariernya. Dia memenangi empat gelar Premier League dan satu trofi Liga Champions dengan tim beralias The Blues.