Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

The Normal One, Sebutan Baru Pelatih Inter Milan

By Nugyasa Laksamana - Selasa, 31 Januari 2017 | 06:43 WIB
Pelatih Inter Milan, Stefano Pioli, saat mendampingi timnya dalam laga Serie A kontra Chievo Verona, 14 Januari 2017. (GIUSEPPE CACACE/AFP)

Mantan Presiden Inter Milan, Massimo Moratti, memberikan julukan The Normal One kepada pelatih Stefano Pioli.

Sebutan itu tentunya tak terlepas dari kiprah apik Pioli sejak menggantikan Frank de Boer sebagai juru taktik tim biru-hitam.

Ia sukses membawa Inter meraih sembilan kemenangan beruntun dalam berbagai kompetisi. Tujuh di antaranya ditorehkan dalam ajang Serie A.

Berkat pencapaian tersebut, Inter kini berada di urutan keempat pada klasemen sementara Serie A dengan raihan 42 poin.


Julukan The Normal One untuk Pioli terinspirasi dari sebutan The Special One milik Jose Mourinho.

Kebetulan, Mourinho juga pernah menangani Inter Milan dan membawa klub tersebut meraih berbagai gelar, termasuk Liga Champions 2010.

"Dari Special One (Jose Mourinho) ke Normal One?  Bisa saja. Pioli tak hanya bagus dalam raihan hasil, tetapi dia juga menanamkan kedisiplinan ke dalam tim," ujar Moratti kepada Il Giorno.

"Pioli memiliki karakter. Dia benar-benar bekerja sangat keras," tuturnya.

Meski demikian, Moratti menilai bahwa Inter masih membutuhkan proses yang panjang untuk mencapai kesuksesan.

Untuk musim ini, pria 71 tahun itu tidak menggantungkan harapan terlalu tinggi terhadap Inter.

"Saya pikir Inter tak punya cukup waktu untuk bisa mendekati Juventus pada musim ini," kata Moratti.

"Saya tahu Pioli pelatih bagus dan sudah membawa kami naik di papan klasemen. Namun, kami masih butuh konsistensi," ucapnya.

Inter bakal menghadapi tantangan berat pada laga Serie A pekan selanjutnya. Mereka akan melawan Juventus di kandangnya, Mingu (5/2/2107) waktu setempat.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P