Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Drama lahirnya enam gol dalam satu laga mewarnai pertandingan Serie A yang digelar pada Minggu (29/1/2017). Momennya melibatkan tuan rumah Fiorentina, yang ditahan Genoa dengan skor 3-3 di Artemio Franchi.
Fiorentina harus mendapati keunggulan mereka dua kali dibayar oleh Genoa.
La Viola (Si Ungu), julukan Fiorentina, memimpin lebih dulu 2-0 melalui gol-gol Josip Ilicic (menit ke-17) dan Federico Chiesa (50').
Kekacauan di pertahanan tim tuan rumah terjadi menjelang satu jam laga. Genoa mampu menyamakan skor via aksi Giovanni Simeone (57') dan Oscar Hiljemark (59') hanya dalam interval 120 detik.
Tak lama kemudian, sepakan kaki kiri Nikola Kalinic memulihkan keunggulan Fiorentina menjadi 3-2 (62').
Petaka bagi La Viola datang ketika sayap Federico Bernardeschi dihukum kartu merah akibat menghalangi bola masuk dengan tangannya di dalam kotak penalti.
CHAOS! Genoa score twice in 2 minutes! But the equalizer was surely offside... pic.twitter.com/4VOjTDg6Fd
— Serie A News (@TransfersCalcio) January 29, 2017
Baca Juga:
Bernardeschi diusir dan Genoa mendapatkan tendangan penalti. Simeone pun menunaikan tugas secara baik dengan gol penyama skor menjadi 3-3 sampai akhir laga.
Hujan gol juga terjadi di kandang klub promosi, Crotone. Tuan rumah membungkam Empoli dengan kemenangan telak 4-1.
Striker Diego Falcinelli menjadi bintang dengan ukiran hat-trick ke gawang Empoli. Dua gol di antaranya tercipta pada menit tambahan pertama dan kedua mendekati akhir pertandingan.
Hasil Serie A Pekan Ke-22
[video]https://video.kompas.com/e/5301842235001_v1_pjuara[/video]