Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Striker sekaligus kapten timnas Togo, Emmanuel Adebayor, yakin masih sanggup bersaing di liga level tinggi seperti Premier League meski sudah menginjak usia 32 tahun.
Adebayor pernah mencicipi kerasnya kompetisi di Inggris bersama empat tim berbeda. Ia memperkuat Arsenal, Manchester City, Tottenham Hotspur, dan terakhir Crystal Palace.
Total 97 gol disarangkan Adebayor dalam 242 aksi di kasta tertinggi sepak bola Negeri Ratu Elizabeth II. Namun, tak satu gelar pun diraih sang striker.
Andai kembali manggung di Premier League, Adebayor meyakini dirinya masih bisa bersaing dengan penyerang-penyerang lain.
Baca Juga:
"Saya yakin bahwa saya masih bisa bermain pada level itu," ucap Adebayor dikutip laman resmi FIFA.
"Saya bersyukur diberkahi gen emas. Secara fisik, saya tentu bisa mengatasi tekanan," kata pemain berpostur 191cm itu.
Saat ini, Adebayor berstatus free agent alias pengangguran. Ia tak terikat dengan klub mana pun sejak kontraknya bersama Crystal Palace habis pada Juni 2016.
Penampilan terakhir Adebayor dalam laga kompetitif terjadi saat Palace bertandang ke markas Southampton dalam pentas Premier League, 15 Mei 2016.