Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Paul Pogba mengaku punya hubungan yang sangat dekat dengan Antoine Griezmann. Pernyataan Pogba itu seolah memanaskan spekulasi Griezmann ke Manchester United.
Media di Inggris mengabarkan bahwa Manchester United bakal berupaya untuk mendatangkan Antoine Griezmann pada musim panas 2017.
Bahkan, dikatakan juga kalau Jose Mourinho sudah memberikan lampu hijau untuk menebus klausul pelepasan sang pemain dari Atletico Madrid seharga 100 juta euro.
Isu tersebut kemudian dipanaskan Paul Pogba dengan mengatakan bahwa Griezmann adalah sahabat karibnya di tim nasional Perancis.
"Saya selalu mengalami hal yang menyenangkan bersama Grizou (Griezmann). Dia seperti saudara saya, kami selalu bersama-sama," ujar Pogba kepada Telefoot, Minggu (22/1/2017).
Sky sources: Man United are interested in signing Antoine Griezmann, should he become available in the summer: https://t.co/VACOSfcOUI pic.twitter.com/yYQc4Eof8S
— Sky Sports News HQ (@SkySportsNewsHQ) January 18, 2017
"Hubungan bagus ini mempermudah kami berdua untuk tampil impresif di lapangan. Itulah yang terjadi di tim nasional Perancis," tuturnya.
Baca Juga:
Pelatih Atletico Madrid, Diego Simeone, sudah angkat bicara soal Griezmann. Ia mengaku tak khawatir jika sang pemain ingin hijrah ke klub lain.
Berdasarkan rumor yang berkembang, Griezmann pun sudah bertanya-tanya kepada Pogba mengenai kondisi di Manchester United.
Selain itu, Griezmann disebut-sebut ingin merasakan pengalaman dilatih oleh juru taktik sekaliber Jose Mourinho.