Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Joel Matip Terhadang Status Mengambang

By Sabtu, 21 Januari 2017 | 10:35 WIB
Aksi bek Liverpool, Joel Matip, saat tampil melawan Derby County dalam laga putaran ketiga Piala Liga Inggris 2016-6017 di Stadion iPro, Derby, pada 20 September 2016. (RICHARD HEATHCOTE/GETTY IMAGES)

Daftar cedera pemain Liverpool menyusut. Nathaniel Clyne disebut sudah siap tampil saat Liverpool menjamu Swansea pada Sabtu (21/1).

Penulis: Christian Gunawan

Joel Matip telah pulih. Kebugaran bek berusia 25 tahun itu bahkan sudah dipastikan pekan lalu di North West Derby.

Akan tetapi, Juergen Klopp mengaku enggan memainkan bek tengah itu.

Alasan di balik keengganan itu adalah terombang-ambingnya status sang bek. Matip tak masuk skuat tim nasional Kamerun untuk Piala Afrika 2017.

Liverpool, sejauh yang mereka ketahui, yakin Matip sudah pensiun dari timnas pada September 2015.

Menurut aturan FIFA, federasi nasional berhak memanggil pemain kendati telah pensiun dari timnas. Jika pemain tak melapor, ia dapat dilarang tampil untuk klub selama turnamen berlangsung.

Namun, The Reds tak juga mendapatkan klarifikasi status, yang juga berarti izin dari FIFA dan Joseph Owona (Presiden Federasi Sepak Bola Kamerun, FECAFOOT) untuk menurunkan eks bek Schalke itu.

Merseyside Merah khawatir mendapatkan sanksi jika memaksakan memainkan pemain kelahiran Bochum, Jerman itu.

7-10 Hari