Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Striker muda Manchester United, Marcus Rashford, memuji prestasi luar biasa yang sukses ditorehkan Wayne Rooney bagi klub. Rashford menyebut bahwa rekor gol Wazza bisa menjadi pelecut semangat pemain lain di dalam skuat Setan Merah.
Wayne Rooney berhasil menyamai rekor gol tertinggi klub milik Sir Bobby Charlton saat menghadapi Reading di Piala FA, Sabtu (7/1/2017). Dalam laga yang digelar di Old Trafford itu, Setan Merah menang 4-0.
Pada menit ketujuh, Rooney berhasil membuka keunggulan tim. Memanfaatkan umpan Juan Mata, Wazza sukses mencetak gol ke-249 untuk Man United yang membuatnya menjadi salah satu pencetak gol terbanyak Setan Merah bersama Charlton.
Tiga gol Man United lainnya berhasil dicetak Anthony Martial pada menit ke-15 dan Rashford (75' dan 79').
Rashford yang menjadi salah satu bintang pada pertandingan tersebut mengaku takjub dengan rekor gol Rooney.
Rashford yang saat ini masih berusia 19 tahun menyebut pencapaian fantastis seniornya itu bisa menjadi inspirasi bagi striker Setan Merah lain seperti dirinya untuk mengejar rekor yantg sama.
"Prestasi seperti ini adalah sesuatu yang luar biasa. Sangat menakjubkan bisa menjadi saksi rekor tersebut," kata Rashford seperti dilansir Manchester Evening News.
Baca Juga:
"Jika Anda mengenang kembali semua pertandingan yang ia mainkan dan semua gol yang ia cetak bagi klub, sangat menakjubkan bagi pemain muda dan striker apapun untuk berkembang di dalam klub," tuturnya.
Dua gol Rashford pada pertandingan itu adalah yang ke-13 dan 14 bagi Man United di semua ajang. Gol tersebut juga menghentikan 17 laga yang dimainkan Rashford tanpa mencetak angka.