Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Villarreal, Batu Sandungan Barcelona di Awal Tahun?

By Minggu, 8 Januari 2017 | 11:48 WIB
Penyerang FC Barcelona, Neymar, meringis setelah berbenturan dengan bek sayap Real Madrid, Dani Carvajal, dalam partai La Liga di Stadion Camp Nou, Barcelona, 3 Desember 2016. (JOSEP LAGO / AFP)

Dari sederet kualifikasi positif Luis Enrique bersama FCBarcelona, memenangi laga pembuka tahun kalender bukanlah salah satunya. Maklum, dalam dua kesempatan memimpin Barca saat La Liga kembali bergulir seusai jeda libur Natal dan Tahun Baru, tak ada satupun laga yang berujung dengan tripoin.

Penulis: Sapto Haryo Rajasa

Pada percobaan pertama di musim debut El Lucho, sebutan untuk Luis Enrique, di kursi pelatih Barcelona, Andres Iniesta dkk. dipaksa takluk 0-1.

Gol bunuh diri Jordi Alba di Anoeta kala itu, yang diwarnai perang dingin Enrique dan Lionel Messi, cukup untuk memenangkan tuan rumah Real Sociedad.

Baca juga:

Setahun kemudian, atau tepatnya awal Januari 2016, giliran Espanyol yang merusak atmosfer pergantian tahun Barca.

Levelnya memang tak sampai mengguncang layaknya Sociedad. Akan tetapi, hasil imbang tanpa gol di Cornella-El Prat itu cukup untuk membuat Barca kehilangan posisi puncak klasemen.

Berkaca pada sepasang kegagalan di dua Januari terakhir, rasanya bisa dimaklumi apabila publik beranggapan bahwa kunjungan ke El Madrigal, Minggu (8/1), bakal menyandang label bahaya bagi Barcelona.

Sebabnya, Villarreal si empunya stadion berkapasitas sekitar 25 ribu bangku itu sedang berperforma apik.

Tak cuma sedang menduduki peringkat keempat klasemen sementara Primera Division, El Submarino Amarillo juga tengah mengusung rekor terbaik di divisi terelite Negeri Matador.