Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Cleveland Cavaliers gagal memanfaatkan keuntungan bermain di kandang untuk meraih kemenangan atas Chicago Bulls di Quicken Loans Arena, Rabu (4/1/2017) malam waktu setempat atau Kamis pagi WIB.
Juara bertahan NBA itu tumbang dengan skor cukup telak, 94-106.
Cavaliers membuka kuarter kesatu dengan baik. Dipimpin LeBron James, tim tuan rumah unggul 23-16 pada akhir kuarter kesatu.
Situasi ini berubah saat kuarter kedua dimainkan. Cavaliers yang gagal mempertahankan keunggulan berbalik tertinggal.
Pada akhir kuarter kedua, Cavaliers tertinggal 46-52.
Cavaliers semakin terpuruk saat paruh kedua dimainkan. Tak mampu keluar dari tekanan lawan, defisit poin Cavaliers bertambah menjadi sembilan poin pada akhir kuarter ketiga lalu 12 poin pada akhir kuarter keempat.
Selain Cavaliers, tiga tim tuan rumah lain juga gagal memenangi pertandingan kandang pada hari ini.
Orlando Magic ditumbangkan Atlanta Hawks dengan 92-111, New York Knicks kalah tipis dengan 104-105 dari Milwaukee Bucks, sedangkan Sacramento Kings dikalahkan Miami Heat dengan 102-107.
Berikut hasil lengkap pertandingan NBA, Kamis (5/1/2017)*.
Oklahoma City Thunder 112 - 123 Charlotte Hornets
Atlanta Hawks 111 - 92 Orlando Magic
Milwaukee Bucks 105 - 104 New York Knicks
Chicago Bulls 106 - 94 Cleveland Cavaliers
Memphis Grizzlies 106 - 115 Los Angeles Clippers
Portland Trail Blazers 117 - 125 Golden State Warriors
Miami Heat 107 - 102 Sacramento Kings
*Tim yang ditulis terakhir bertindak sebagai tuan rumah.
[video]https://video.kompas.com/e/5269646289001[/video]