Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Zulham Zamrun mengaku kaget mendengar kabar jika pelatih Persib Bandung, Djadjang Nurdjaman, tidak akan lagi menggunakan tenaganya untuk musim 2017.
Sebelumnya, Manajer Persib, Umuh Muchtar menyampaikan, keputusan untuk melepas Zulham Zamrun diambil oleh Djadjang Nurdjaman.
Alasannya, pemain yang berposisi sebagai winger tersebut tidak memberikan kepastian apakah akan bertahan atau tidak.
Zulham menuturkan, dia tidak merasa menunda keputusan. Pasalnya, saat ditawari kembali untuk memperkuat Persib, ia sudah menyatakan kesiapannya tetap bertahan bersama skuat Maung Bandung.
”Saya enggak tahu keputusannya sekarang seperti apa. Tetapi, saya sudah bicara dengan Pak Haji (sapaan Umuh) kalau saya mau tetap di Persib. Saya sudah mengiyakan,” kata Zulham, Rabu (4/1/2017).
Baca juga:
"Tetapi, saya memang belum negosiasi harga. Mungkin, mereka berpikir saya belum menentukan keputusan karena belum negosiasi,” tuturnya.
Pemain terbaik dan top scorer Piala Presiden 2015 ini menambahkan, ia terus berusaha menghubungi sang manajer.
Rencanannya, dia akan bertemu langsung untuk menjelaskan masalah yang terjadi saat ini.
Zulham pun berharap, pertemuan dengan Umuh bisa menghasilkan keputusan yang terbaik bagi kedua belah pihak.
”Saya sudah mencoba SMS Pak Haji dan rencananya bertemu malam ini. Jadi, saya belum tahu seperti apa,” tutur Zulham.
”Saya mendapat tawaran dari klub lain, tetapi sudah mengatakan prioritas saya adalah Persib.”
[video]https://video.kompas.com/e/5268628073001_v1_pjuara[/video]