Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rio Haryanto dan Manajemen Masih Memburu Kursi di Formula 1 2017

By Rabu, 4 Januari 2017 | 12:05 WIB
Pebalap Manor Racing asal Indonesia, Rio Haryanto, minum saat menunggu di paddock pada sesi latihan GP Eropa di Sirkuit Baku, Azerbaijan, Jumat (17/6/2016). (MANOR GRAND PRIX RACING LTD)

Pihak manajemen pebalap Indonesia, Rio Haryanto, belum mau menyerah. Mereka masih membidik satu kursi pada persaingan Formula 1 2017.

"Kami masih terus berusaha supaya Rio bisa ikut Formula 1," kata Piers Hunnisett, manajer Rio, dalam berita yang dirilis Motorsport, Selasa (3/2/2017).

Peluang Rio untuk ikut Formula 1 2017 memang masih ada karena hingga saat ini Manor Racing belum memiliki pebalap.

Namun, masalah muncul terkait pendanaan atau sponsor. Pertamina kini tak lagi menjadi sponsor Rio.

Pada F1 2016, Pertamina mensponsori Rio hingga ikut 12 seri pertama dari 21 balapan yang dijadwalkan, bersama Manor Racing.

Rio kehilangan kursinya setelah tak ada lagi sponsor yang bisa mendukung. Rio lalu digantikan pebalap muda asal Prancis, Esteban Ocon.

Pada 2017, Ocon meninggalkan Manor dan akan membalap bersama Force India. Ocon akan menjadi rekan satu tim Sergio Perez (Meksiko).

Pascal Wehrlein (Jerman) juga meninggalkan Manor setelah mendapatkan kesepakatan dengan Sauber. Dia akan menjadi rekan satu tim Marcus Ericsson (Swedia).

"Sudah pasti kami tadinya berharap untuk pindah ke tim seperti Sauber. Itu rencananya, tetapi beberapa hal sedikit berjalan lambat," kata Hunnisett.

Manor Racing saat ini dikabarkan tengah dalam pembicaraan dengan calon pemilik baru. Pebalap Meksiko, Esteban Gutierrez, disebut sebagai salah satu calon pebalap mereka.

[video]https://video.kompas.com/e/5268477635001[/video]