Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Juventus Apresiasi Aset Bernama Alex Sandro

By Sabtu, 31 Desember 2016 | 14:52 WIB
Bek Juventus, Alex Sandro, berduel dengan pemain AS Roma, Gerson, pada laga Serie A di Stadion Juventus, 17 Desember 2016 di Turin, Italia. (VALERIO PENNICINO/GETTY IMAGES)

Juventus telah merasakan pengaruh kehi­langan Alex Sandro. Wajar. Sang bek membuat peningkatan yang akan membuatnya mantap di kiri pertahanan Juve. Wajar pula bila Si Hitam-Putih akan memagarinya dari godaan klub lain.

Penulis: Christian Gunawan

Pada Supercoppa Italiana akhir pekan lalu, Alex Sandro hanya tampil selama 33 menit pertama. Pemain bernama lengkap Alex Sandro Lobo Silva itu mengalami cedera di paha kanannya.

Dalam waktu sekitar setengah jam itu, Alex Sandro sempat mengundang decak kagum saat mengelabui Suso di sudut kanan pertahanan Milan. Dengan telapak sepatunya, Alex menggulirkan bola melewati kedua kaki gelandang muda Rossoneri itu.

Kata “mengelabui” mungkin terlalu ringan untuk aksi sang pemain asal Brasil itu. Alex Sandro mengolongi Suso di Doha, Qatar. Pengaruh digantinya Alex Sandro terhadap kekalahan La Vecchia Signora bisa diperdebatkan.

Namun, lima menit setelah sang bek digantikan bek kiri kawakan, Patrice Evra, Milan menyamakan kedudukan via sundulan Giacomo Bonaventura menyambar umpan Suso dari sisi kiri lapangan Juve.


Pemain AC Milan Giacomo Bonaventura (kiri) merayakan gol bersama rekan setim seusai membobol gawang Juventus pada pertadingan Piala Super Italia di Doha pada 23 Desember 2016. (KARIM JAAFAR / AFP )

Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri, memberikan isyarat bahwa keluarnya Alex Sandro cukup memengaruhi penampilan timnya di Doha walau lebih menyesalkan kegagalan Paulo Dybala menyelesaikan sejumlah peluang, termasuk dalam adu penalti.

Evra, satu dekade lebih tua daripada penerusnya di kiri pertahanan itu, terlihat lamban di hadapan pemain Milan yang agresif.

“Saya terpaksa menariknya. Saya kehilangan Alex Sandro di partai sepenting itu. Sayangnya, kejadian itu adalah bagian dari sepak bola. Kami mesti menunggu perkembangan kondisinya,” ucap Allegri kala itu dikutip Calciomercato.