Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

10 Pemain Terbaik di Dunia pada 2016

By Beri Bagja - Sabtu, 24 Desember 2016 | 06:15 WIB
Penyerang Real Madrid, Cristiano Ronaldo, berpose dengan trofi Golden Ball setelah membawa timnya menjuarai Piala Dunia Klub dengan kemenangan atas Kashima Antlers pada final di Stadion Internasional Yokohama, Jepang, 18 Desember 2016. (KAZUHIRO NOGI / AFP)

3. Luis Suarez (FC Barcelona)


Luis Suarez merayakan gol Barcelona ke gawang Valencia pada partai lanjutan La Liga di Stadion Mestalla, Sabtu (22/10/2016).(JOSE JORDAN/AFP)

Rekan Messi di Barcelona, Luis Suarez (29), menjadi pemain terbaik di luar sang megabintang Argentina dan Ronaldo.

Jika tak ada Messi-CR7, Suarez layak dinobatkan sebagai yang terbaik sedunia. Modalnya ialah ketajaman luar biasa di posisi akhir daftar pencetak gol La Liga musim lalu.

Suarez finis sebagai top scorer dengan bukti ketajaman bak monster, yakni 40 gol, melampaui Ronaldo (35 gol) dan Messi (26).