Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Modal Indonesia di SEA Games 2017 dari Piala AFF 2016

By Sabtu, 24 Desember 2016 | 02:10 WIB
Hansamu Yama malakukan selebrasi seusai mencetak gol kedua Indonesia ke gawang Thailand di final Piala AFF 2016 di Stadion Pakansari, Rabu (14/12/2016). (AFF SUZUKI CUP)

"Timnas Piala AFF 2016 menyisakan beberapa nama yang bisa main di SEA Games 2017. Mereka sudah kompak, tinggal bagaimana PSSI mengatur waktu persiapan lebih panjang supaya membuahkan hasil maksimal," kata pelatih timnas SEA Games 2015, Aji Santoso.

Januari 2017

Soal persiapan tampaknya perlu disegerakan, tetapi PSSI mengaku belum akan bergerak sebelum merampungkan Kongres Tahunan pada 8 Januari 2017. Langkah pertama tentu adalah menunjuk pelatih timnas U-23.

Isu yang beredar, PSSI telah mengantongi beberapa nama pelatih dan melakukan penjajakan selama beberapa pekan terakhir. Pemilihan pemain dan pemusatan latihan menyusul setelah kursi manajerial terisi.

"Kami sudah melakukan pembicaraan dengan beberapa nama perihal jabatan pelatih timnas U-23, tetapi kepastiannya masih menunggu 8 Januari nanti," kata Wakil Ketua Umum PSSI, Joko Driyono, saat ditemui di kawasan Senayan, Jakarta, Rabu (21/12/2016).

[video]https://video.kompas.com/e/5257589110001[/video]

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P