Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Pertandingan NBA Jumat (23/12/2016)

By Diya Farida Purnawangsuni - Jumat, 23 Desember 2016 | 14:28 WIB
Pebasket San Antonio Spurs, Kawhi Leonard (jersey hitam, #2), memenangi rebound dari dua pemain Los Angeles Clippers, Marreese Speights (belakang) dan Raymond Felton (depan), saat menjalani laga di Staples Center, Los Angeles, California, Amerika Serikat, Kamis (22/12/2016) malam waktu setempat. Spurs kalah 101-106. (HARRY HOW/GETTY IMAGES NORTH AMERICA/AFP PHOTO )

Misi San Antonio Spurs untuk memperpanjang rekor kemenangan tandang digagalkan Los Angeles Clippers saat menjalani pertandingan di Staples Center, Kamis (22/12/2016) malam waktu setempat atau Jumat pagi WIB.

Pada laga lanjutan musim reguler NBA 2016-2017 itu, Spurs kalah tipis 101-106. Melalui hasil tersebut, Kawhi Leonard dkk kini mencatat rekor tandang 15-2.

Spurs membuka pertandingan melawan Clippers dengan cukup baik. Pada kuarter kesatu, mereka mampu mencetak 22 poin, tetapi tim tuan rumah mendulang lima poin lebih banyak.

Spurs semakin tertinggal saat kuarter kedua dimainkan. Lagi-lagi, mereka kalah agresif dari Clippers.

Pada paruh pertama laga, Spurs tertinggal 45-57.

Spurs belum menyerah. Memasuki kuarter ketiga, skuat besutan Gregg Popovich ini berhasil mencetak empat poin lebih banyak dari Clippers.

Akan tetapi, catatan tersebut belum cukup untuk membalikkan keadaan. Spurs masih tertinggal 73-81.

Spurs terus berupaya memangkas selisih poin dari Clippers. Pada kuarter keempat, mereka kembali mencetak 28 poin.

Namun, tambahan poin ini tidak cukup untuk mengalahkan Clippers. Pada akhir laga, Spurs kalah dengan selisih dua bola alias empat poin.

Clippers merupakan satu dari tiga tim tuan rumah yang berhasil memulangkan tamunya dengan kekalahan.

Selain Clippers, New York Knicks dan Miami Heat juga meraih hasil sama. Sementara itu, Indiana Pacers dan Brooklyn Nets justru dipermalukan tamu mereka di hadapan publik sendiri.

Berikut hasil pertandingan NBA, Jumat (23/12/2016)*.

Boston Celtics 109 - 102 Indiana Pacers

Golden State Warriors 117 - 101 Brooklyn Nets

Orlando Magic 95 - 106 New York Knicks

Los Angeles Lakers 107 - 115 Miami Heat

San Antonio Spurs 101 - 106 Los Angeles Clippers

*Tim yang ditulis terakhir bertindak sebagai tuan rumah.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P